Ilustrasi menghasilkan uang dari Facebook. (Facebook)

TEKNO

4 Cara Menghasilkan Uang dari Facebook Lengkap dengan Persyaratannya

Sabtu 30 Nov 2024, 18:52 WIB

POSKOTA.CO.ID - Platform media sosial milik Meta, yaitu Facebook ternyata menawarkan penghasilan pada penggunanya.

Cara untuk menghasilkan uang dari Facebook, ialah dengan melakukan monetisasi konten yang diunggah oleh pengguna.

Konten yang dapat dimonetisasi sehingga menghasilkan pendapatan ialah video reel, video dengan durasi panjang hingga konten yang berbentuk teks.

Meski terkesan mudah hanya perlu mengunggah sebuah konten, namun ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi oleh pengguna sebelum bisa menghasilkan uang secara online ini.

4 Cara Menghasilkan Uang dari Facebook

Berikut ini empat cara menghasilkan uang dari Facebook beserta dengan persyaratannya, yaitu:

Apabila pengguna menerbitkan sebuah konten video di Facebook, pengguna dapat menghasilkan uang melalui iklan in-stream.

Tetapi untuk dapat melakukan monetisasi, pengguna harus memenuhi syarat yakni memiliki eksitensi dan 10.000 pengikut di halamannya.

Pengguna dapat menambahkan pintasan langganan penggemar dalam konten-kontennya.

Syaratnya ialah memenuhi dan memantuhi kebijakan monetisasi mitra Facebook, serta menyetujui ketentuan kreator langganan pengguna dan berusia minimal 18 tahun.

Selain itu ada dua kategori yang ditetapkan oleh Facebook, yaitu untuk kreator video harus memiliki 10.000 pengikut atau 250 lebih pemirsa yang kembali menyimak konten pengguna.

Kemudian pengguna juga harus mencapai 50.000 interaksi dalam postingan atau 180.000 menit konten ditonton selama 60 hari terakhir.

Sementara untuk kategori lainnya ialah kreator gaming yang dapat menggunakan fitur langganan penggemar ini untuk live streaming dan harus memenuhi kriteria halaman Facebook masuk dalam program Level Up serta memiliki 250 lebih pemirsa yang kembali menonton konten pengguna.

Kolaborasi ini dihasilkan oleh penerbit atau kreator yang pembayarannya dilakukan oleh partner bisnis. Fitur ini disebut dengan konter bermerek.

Saat pengguna menunggah konten bermerek, tandai klien atau partner bisnis agar merek tampil dalam konten. Cara menandainya dengan menggunakan fitur konten bermerek.

Pengguna juga dapat menggunakan pengelola kolaborasi merek agar mudah ditemukan untuk kemitraan berbayar dan membuka potensi penghasilan.

Facebook menyediakan format penghasilan dengan melakukan siaran langsung. Penghasilan yang didapat oleh pengguna melalui bintang yang diberikan oleh penggemar atau audiens di kolom komentar.

Selain itu, penggemar juga dapat mengirim sebuah barang dan setiap bintang serta barang yag dikirim pengguna akan mendapatkan satu sen.

Syarat untuk melakukan monetisasi melalui siaran langsung adalah tingkatkan level streaming pengguna.

Itulah sejumlah cara untuk menghasilkan uang dari Facebook yang layak untuk dicoba.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
facebookMetacara menghasilkan uang dari facebookvideolive streaming

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor