POSKOTA.CO.ID - Halo, guys! Lagi rame banget nih kasus akun Facebook yang kena hack atau dibajak, bikin nggak bisa login lagi.
Tenang, ada tips gampang di artikel ini biar akun kalian tetap aman dari tangan-tangan jahil. Yuk, simak caranya!
Cara Biar Akun Facebook Aman
Seorang youtuber berbagi tips agar akun Facebook kalian anti-hack. Ikuti panduan di bawah ini ya.
Login ke Facebook
Sebagai langkah pertama, masuk ke akun kalian dulu. Lalu klik ikon tiga garis di pojok kanan atas.
Terus pilih Pengaturan.
Buka Pusat Akun
Klik Lihat Selengkapnya di bagian Pusat Akun. Pilih Kata Sandi dan Keamanan di situ
Rajin Ganti Password
Biar aman, usahakan ganti password setiap 2 bulan sekali, ya. Jangan pakai yang gampang ditebak orang!
Aktifkan Autentikasi Dua Faktor
Autentifikasi dua faktor ini penting banget! Kalian bisa pilih metode berikut:
- Aplikasi Autentikasi kayak Google Authenticator. Download aja di Play Store.
- Kode SMS ke nomor kalian yang masih aktif.
- Kunci Keamanan, simpan baik-baik ya, jangan sampai lupa.
Jadi, kalau ada yang mau login pakai akun kalian, tetap nggak bisa tanpa kode tambahan ini.
Aktifkan Notifikasi Login
Buka menu Peringatan Login. Aktifkan notifikasi di aplikasi dan email.
Pastikan email yang dipakai masih aktif, jadi kalau ada yang coba masuk, kalian bakal langsung dapet notifikasi.