Dana Bansos Kemensos BPNT Rp400.000 tahap alokasi bulan November Desember segera cair, tunggu keterangan SP2D status Standing Instruction SI. (Poskota/Syarif Pulloh Anwari)

EKONOMI

Update Terkini! 29 November 2024 Dana Bansos BPNT Rp400.000 Alokasi November Desember Segera Cair, Status di Aplikasi SIKS NG Keterangan SPM

Jumat 29 Nov 2024, 06:52 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kabar terbaru bantuan sosial (Bansos) Bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) alokasi bulan November Desember sebesar Rp400.000 pada aplikasi SIKS NG keterangan Surat Perintah Pencarian Dana (SP2D) sudah SPM.

SPM adalah Surat Perintah Membayar yang artinya hanya tinggal selangkah lagi menuju pencairan sampai berubah status ke Standing Instruction (SI).

Setelah SI nantinya pihak bank atau penyedia jasa keuangan harus segera menyalurkan bantuan ke rekening KKS para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Dilansir dari channel YouTube @duniabansos hari ini Jumat 29 November 2024, menyebutkan bahwa dari aplikasi SIKS NG hanya tinggal menunggu Standing Instruction (SI).

KPM yang sudah terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) akan segera menerima Dana Bansos tersebut.

Untuk penyaluran diperkirakan akan dimulai di awal bulan Desember nanti, namun setiap daerah berbeda-beda karena sistem bertahap. Jadi setiap daerah akan berbeda-beda jadwal pencairannya.

KPM hanya tinggal menunggu dana bansos BPNT masuk ke rekening.

Nantinya proses penyaluran Dana Bansos BPNT ini seperti biasa pencairan melalui bank KKS Kartu Kesejahteraan Sosial rekening BNI, BRI, Mandiri dan BSI.

Setiap warga akan menerima Dana Bansos BPNT sebesar Rp400.000. Sementara itu, bagi Keluarga Penerima Manfaat atau KPM bisa cek nama anda melalui online.

Bagi warga yang ingin mengecek status BPNT melalui Handphone, bisa cek mengikuti langkah cara yang ada di bawah ini.

- Klik di google situs cekbansos.kemensos.go.id

- Masukkan nama dan alamat sesuai data KTP

- Isi kode verifikasi yang muncul

- Klik tombol 'Cari Data'

Bagi warga jika terdaftar akan diberikan informasi Ya sebagai penerima manfaat dana Bansos Kemensos BPNT.

Jangan lupa follow akun Channel WhatsApp Poskota.
https://whatsapp.com/channel/0029VaSOwZqBvvsZqUNqja0q

Tags:
dana bansos BPNTcek bansos kemensoscara cek BansosDana Bansos Kemensos BPNTBantuan Pangan Non TunaiBPNT

Syarif Pulloh Anwari

Reporter

Syarif Pulloh Anwari

Editor