Waspadai pesan phising di WhatsApp. (Freepik)

TEKNO

Jadi Korban Phising di WhatsApp? Segera Lakukan 4 Langkah Ini

Jumat 29 Nov 2024, 19:04 WIB

POSKOTA.CO.ID - Seiring digunakan oleh banyak orang, aplikasi WhatsApp juga menjadi cukup rentan menjadi sarang tindak penipuan.

Salah satu modus yang semakin marak dinulakan adalah phishing di mana pelaku mencoba mencuri informasi pribadi pengguna WhatsApp.

Data pribadi yang berpotensi diambil meliputi kata sandi, data kartu kredit, atau informasi sensitif lainnya dengan menyamar sebagai pihak terpercaya. 

Apa Itu Phishing di WhatsApp?

Phishing di WhatsApp biasanya dilakukan melalui pesan yang terlihat seperti berasal dari sumber terpercaya, seperti bank, e-commerce, atau bahkan teman Anda. 

Penipu sering kali mengirim tautan atau file yang mengarahkan Anda ke situs web palsu untuk mencuri informasi pribadi Anda. 

Contoh Modus Phising di WhatsApp

Tanda-Tanda Pesan Phishing di WhatsApp

Cara Menghindari Penipuan Phishing di WhatsApp

Langkah yang Harus Dilakukan Jika Terlanjur Menjadi Korban Phishing

Jika Anda terlanjur menjadi korban phising di WhatsApp, segera lakukan langkah-langkah berikut:

1. Segera Ubah Kata Sandi

Jika Anda memberikan informasi login, segera ubah kata sandi akun WhatsApp dan akun lain yang terkait.

2. Laporkan ke WhatsApp

Kirim laporan ke WhatsApp melalui email ke support@whatsapp.com atau gunakan fitur "Hubungi Kami" di aplikasi.

3. Hubungi Bank atau Penyedia Layanan

Jika Anda memberikan informasi keuangan, segera hubungi bank Anda untuk memblokir transaksi mencurigakan.

4. Pantau Aktivitas Akun Anda

Periksa aktivitas mencurigakan di akun WhatsApp Anda, seperti pesan terkirim yang bukan Anda buat.

Dengan memahami tanda-tanda phishing dan mengikuti langkah-langkah pencegahan yang telah dijelaskan, Anda dapat melindungi diri data pribadi Anda di WhatsApp, (*)


Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 
 

Tags:
whatsappphishingData Pribadiprivasiinformasi pribadipenipuanphishing di WhatsAppmodus penipuan

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor