Progres Pencairan Bansos PKH dan BPNT November-Desember 2024 via KKS Bank Himbara secara Lengkap

Selasa 26 Nov 2024, 15:53 WIB
Progres pencairan bansos PKH dan BPNT November-Desember 2024 via KKS bank himbara. (Kemensos.go.id)

Progres pencairan bansos PKH dan BPNT November-Desember 2024 via KKS bank himbara. (Kemensos.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Berikut ini simak progres dari pencairan bansos PKH dan BPNT alokasi November-Desember 2024 via Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara. Lengkap dijelaskan di sini. 

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tergabung dalam bansos ini harus tahu tiap-tiap proses dari penyaluran bansosnya. 

Hal ini agar mengetahui kapan penyalurannya segera dilaksanakan. KPM bisa mengetahuinya dari operator SIKS-NG supervisor dinsos kabupaten/kota, pendamping sosial, dan operator DTKS desa/kelurahan. 

Ketiga orang tersebut yang memang bisa melihat prosesnya secara menyeluruh lewat aplikasi SIKS-NG online. Berikut simak lebih lanjut penjelasan di sini. 

Pengertian PKH dan BPNT 

Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah bansos reguler dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI untuk masyarakat miskin atau rentan miskin. 

Kemensos RI selalu mengupayakan penyaluran bansos tepat waktu agar dananya bisa dimanfaatkan dengan baik untuk keperluan pokok, seperti pangan, pendidikan, dan kesehatan. 

Sebelum KPM bisa menerimanya, harus tertera terlebih dahulu di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Metode penyaluran PKH dan BPNT melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BSI (khusus Aceh), dan Bank Mandiri. 

Progres Pencairan Bansos PKH dan BPNT November-Desember 2024 via KKS

Dilansir dari akun Instagram pendamping sosial bernama @jihanabila369, tahapan pencairan bansos dilihat dari update status aplikasi SIKS-NG secara berkala. 

Awalnya, muncul periode salur di menu "View" dan "Final Closing". Setelah pada menu "Final Closing" dari PKH muncul nama-nama penerima serta nominalnya, lanjut di menu "View" DTKS yang akan muncul periode salur. 

Berikut ini proses dari pencairan PKH atau BPNT yang sudah dan akan terlihat di SIKS-NG. 

  1. Muncul periode bulan salur misalnya : November-Desember
  2. Status Rekening : dari kode – (strip) - Cek Rekening - Rekening Berhasil
  3. Keterangan SP2D : dari kode – (strip) - Sudah SPM - SI - Sudah Transaksi
Berita Terkait
News Update