Hasil Cek Saldo Bansos PKH BPNT di Rekening KKS oleh KPM Pada 25 November 2024, Ini Jumlah Saldonya

Selasa 26 Nov 2024, 07:07 WIB
Ilustrasi hasil cek saldo bansos oleh KPM di rekening KKS. (poskota/faiz)

Ilustrasi hasil cek saldo bansos oleh KPM di rekening KKS. (poskota/faiz)

POSKOTA.CO.ID - Saldo bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) sedang dinantikan pencairannya oleh penerima manfaat.

Pasalnya, bansos PKH BPNT November-Desember ini merupakan tahap pencairan terakhir pada 2024.

Dana BPNT periode ini akan dicairkan sesuai anggaran yang ditetapkan pada penerima, yakni sebesar Rp400.0000 (Rp200.000 dikali dua bulan).

Penerima PKH mendapat pencairan bansos yang berbeda-beda, tergantung pada kehadiran komponen di keluarga, berkisar Rp150.000 hingga Rp500.000 (dihitung dalam dua bulan pencairan).

Karena rasa penasaran, beberapa penerima manfaat melakukan cek rekening pada Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) nya.

Hasil Cek Saldo Bansos

Dilansir dari akun youtube Sukron Channel, seorang penerima manfaat dilaporkan melakukan pengecekan saldo rekening KKS pada 25 November 2024 di sebuah agen bank.

Namun, dari hasil pengecekan tersebut, saldo tercantum Rp333,00 yang merupakan sisa saldo dari sebelumnya.

Jadi, belum ada saldo bansos PKH dan BPNT yang masuk ke rekening Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sejak kemarin dan sampai hari ini.

Lebih lanjut pemilik akun menjelaskan, bahwa status di sistem informasi kesejahteraan sosial (SIKS) bansos PKH dan BPNT belum ada instruksi pencairan (Status SI).

Status BPNT pada 25 November 2024 masih dalam keterangan Surat Perintah Membayar (SPM) Bahkan ada beberapa KPM BPNT yang belum SPM dan masih strip.

Sedangkan bansos PKH, statusnya tertinggal satu langkah dari BPNT dengan keterangan cek rekening atau berhasil cek rekening dan belum SPM.

Waktu yang Tepat Mengecek Rekening

Berita Terkait

News Update