Resep Bayam Dua Telur Simple Hangat Untuk Musim Hujan, Cocok Untuk Menu Akhir Bulan (Foto: Tangkapan Layar YouTube Devina Hermawan)

Resep

Resep Bayam Dua Telur Simple Hangat Untuk Musim Hujan, Cocok Untuk Menu Akhir Bulan 

Kamis 21 Nov 2024, 22:55 WIB

POSKOTA.CO.ID - Cuaca hujan ditambah dengan akhir bulan, menyantap menu berkuah tentunya menjadi pilihan yang tepat. 

Satu diantaranya Bayam Dua Telur. Menu simpel dan murah meriah ini tentunya cocok disajikan saat akhir bulan. 

Tak hanya itu, karena menu ini berkuah, ditengah cuaca hujan tentunya sangat cocok disajikan dengan nasi hangat. 

Sayur bayam segar dicampur dengan irisan telur sebagai protein dalam menu ini. 

Meski murah, nyatanya menu ini bisa dibilang menu komplit. Selain ada sayur bayam, ada juga protein dari telur ayam. 

Langsung saja inilah resep Bayam Dua Telur yang dikutip dari laman YouTube Devina Hermawan. 

Resep Bayam Dua Telur (untuk 3 porsi)

Bahan:

Pelengkap:

Cara membuat:

  1. Cincang bawang putih, dan potong kotak kecil bawang bombai.
  2. Kocok lepas telur asin
  3. Panaskan sedikit minyak, masukkan bawang putih dan bawang bombai, tumis hingga wangi. 
  4. Tambahkan air dan bayam, lalu masak selama 3 menit.
  5. Tambahkan telur asin, kaldu ayam bubuk, saus tiram, gula pasir dan merica, masak hingga mendidih.
  6. Masukkan telur rebus yang sudah dipotong, aduk secara perlahan.
  7. Tambahkan larutan maizena untuk pengental, masak sesaat.

Bayam dua telur siap disajikan dengan nasi hangat, cocok disaat cuaca sedang hujan. Selamat mencoba. 

Dapatkan update berita terbaru dan breaking news setiap hari dari Poskota. Ikuti saluran WhatsApp Poskota serta Google News Poskota

Tags:
ResepMasakanresep Bayam Dua Telurresep menu akhir bulan

Resi Siti Jubaedah

Reporter

Resi Siti Jubaedah

Editor