POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Indonesia secara berkala terus menyalurkan berbagai program bantuan sosial (bansos) untuk mendukung ekonomi masyarakat yang membutuhkan.
Diantaranya beberapa program bansos ini dibagikan secara tunai, yang nantinya dana bantuan bisa dipakai untuk memenuhi kebutuhan dasar dari masyarakat.
Salah satunya seperti Program Keluarga Harapan (PKH) yang merupakan bansos tunai yang dibagikan kepada keluarga kurang mampu.
Bansos PKH 2024
Di tahun 2024 ini bansos Program Keluarga Harapan (PKH) telah dijadwalkan untuk cair setiap 3 bulan sekali kepada para KPM terpilih.
Penerima bansos PKH ini memiliki 3 target pemenuhan kebutuhan dasar, yakni untuk pemenuhan pangan, kesehatan, dan pendidikan.
Sedangkan untuk nominal bansos PKH ini bervariasi, mulai dari Rp225.000 hingga Rp750.000 tergantung kepada tiap komponen penerimanya.
Nah bansos PKH ini disalurkan pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) yang bekerja sama dengan bank himbara sebagia agen penyalur resmi.
Diantaranya bank himbara tersebut seperti BNI, BSI, BRI, dan Bank Mandiri. Para KPM terpilih akan mendapat KKS (kartu keluarga sejahtera) yang terdaftar di salah satu bank penyalur.
Sementara itu, untuk data penerima manfaat bansos PKH ini dapat diakses statusnya secara online, yang telah disediakan secara resmi oleh Kemensos, caranya simak di bawah ini.
Cara Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH
Untuk menemukan informasi KPM penerima PKH bisa gunakan data NIK KTP lewat 2 metode, yakni buka di web atau aplikasi Cek Bansos. Berikut ini panduan lengkapnya.
1. Melalui Web Kemensos
- Gunakan aplikasi browser di HP atau Laptop, kemudian akses cekbansos.kemensos.go.id.
- Masukkan data wilayah pencairan, mulai dari nama kelurahan/desa, kecamatan, kota/kabupaten, hingga provinsi.
- Isi kolom nama lengkap sesuai KTP atau bisa juga gunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) supaya lebih spesifik.
- Setelah itu beri tanda centang pada captcha untuk proses verifikasi.
- Kemudian klik tombol CARI DATA untuk menemukan informasi KPM.
2. Menggunakan Aplikasi Cek Bansos
- Unduh dan instal aplikasi Cek Bansos yang bisa diperoleh dari Play Store secara gratis. Cari aplikasi resmi dari Kementerian Sosial RI.
- Buka aplikasi dan jika belum memiliki akun bisa lakukan registrasi terlebih dulu dengan cara mendaftar.
- Isi data diri, seperti nama dan alamat lengkap, nomor hp, email, serta foto KTP Anda.
- Setelah data lengkap, ajukan pendaftaran dan tunggu aplikasi akan melakukan verifikasi data.
- Akun akan langsung aktif setelah data sesuai dan akan muncul notifikasi melalui email.
- Setelah berhasil membuat akun bisa login di aplikasi Cek Bansos, kemudan buka menu Profil untuk melihat jenis bantuan yang diterima.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.