POSKOTA.CO.ID - Pemerintah terus menyalurkan bantuan sosial (Bansos) kepada masyarakat yang membutuhkan.
Salah satu mitra untuk mendistribusikan bansos dari pemerintah ini adalah, PT POS Indonesia.
Namun, banyak keluarga penerima manfaat (KPM) yang masih bingung atau, penasaran apakah dana Bansos yang mereka nantikan sudah cair atau belum.
Memastikan status pencairan Bansos menjadi penting, terutama bagi mereka yang sangat bergantung pada dana tersebut untuk kebutuhan sehari-hari.
Untuk mengetahui apakah Bansos Anda sudah cair atau belum, ada beberapa cara mudah yang bisa Anda lakukan.
Namun perlu menjadi catata. Bansos ini hanya akan disalurkan kepada KPM yang sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola Kemensos RI.
Cara Cek Status di DTKS
- Silahkan Anda masuk ke mesin perambah, lalu buka laman cekbansos.kemensos.go.id
- Selanjutnya silahkan masukkan data lengkap, seperti nama provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, serta desa.
- Lalu silahkan isikan nama Penerima Manfaat (PM), pastikan sesuai dengan yang terteda di KTP.
- Silahkan Anda masukan 4 huruf kode yang tertera yang biasanya ada dalam kotak kode.
- Jika huruf kode tersebut tersebu kurang jelas, silahkan klik ikon refresh untuk mendapatkan huruf kode baru.
- Selanjutnya Klik tombol 'cari data'.
- Situs akan mengecek secara otomatis, dan akan memberikan informasi, apakah nama Anda termasuk penerima atau tidak.
Jika nama Anda sudah terdaftar di DTKS, berikut ini cara mengecek status pencairan di PT.Pos.
Bagi yang masih bingung cara mengeceknya, berikut ini langkah-langkah praktis untuk memeriksa status pencairan Bansos yang disalurkan oleh PT POS.
Dengan mengikuti petunjuk dan langkah-langkah tersebut, Anda bisa mengetahui apakah dana bantuan Anda sudah tersedia atau masih dalam proses.
Dilansir dari Youtube Pendamping Bansos. Berikut ini tahapan cara mengetahui status bansos yang dicairkan di PT Pos.
Cara Cek Bansos dari PT Pos
- Silahkan bapak/ibu Buka buka situs cekbansos.kemensis.go.id di browser
- Selanjutnya silahkan isikan formulir dengan data yang lengkap, seperti nama provinsi, kabupaten, kecamatan, dan nama sesuai KTP.
- Lalu temukan nama keluarga penerima manfaat (KPM) bantuan sosial tersebut, berdasarkan usia atau keterangan lain yang relevan.
- Selanjutnya silahkan cek keterangan terkait jenis bantuan, periode penyaluran, serta status pencairan.
- Jika statusnya menyatakan “Sudah Cair”, artinya bantuan sosial tersebut telah diterima KPM.
- Namun jika Anda masih merasa ragu dan ingin mendapatkan informasi yang lebih akurat, KPM bisa langsung berkonsultasi dengan pendamping masing-masing.
Dengan langkah-langkah tersebut, Anda akan lebih mudah untuk mengetahui informasi pencairan di PT Pos.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.