5 Aplikasi Pelacak Lokasi Paling Akurat di 2024, Bisa Temukan Orang Tanpa Harus Bingung!

Selasa 12 Nov 2024, 09:49 WIB
5 Aplikasi pelacak lokasi paling akurat 2024.(Poskota.Shandra)

5 Aplikasi pelacak lokasi paling akurat 2024.(Poskota.Shandra)

POSKOTA.CO.ID - Di era digital ini, berbagai aplikasi pelacak lokasi hadir dengan akurasi yang semakin canggih, membantu kita menemukan orang tersayang atau melacak perangkat dengan cepat dan tepat. 

Tahun 2024 menghadirkan beberapa pilihan aplikasi terbaik dengan fitur yang semakin lengkap dan akurat. 

Aplikasi ini benar-benar membantu sekali untuk melakukan pencarian. Namun, aplikasi ini dianjurkan khusus untuk mencari orang hilang atau handphone.

Tidak disarankan digunakan untuk melacak seseorang tanpa diketahui oleh siapapun.

Langsung saja, berikut adalah rekomendasi 5 aplikasi pelacak lokasi terbaik 2024 yang bisa kamu coba!

5 Aplikasi Pelacak Lokasi Paling Akurat di 2024

1. WhatsApp – Akurat dan Praktis

Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi chatting WhatsApp? Selain bisa chattan, aplikasi ini juga menyediakan fitur “Bagikan Lokasi” yang memungkinkan kamu melacak lokasi teman atau keluarga.

Fitur “Live Location” memungkinkan mereka membagikan posisinya selama beberapa jam atau tanpa batas waktu, dengan akurasi yang terus meningkat berkat integrasi satelit dan GPS canggih.

Kelebihan

  • Mudah digunakan
  • Tersedia di hampir semua perangkat
  • Update lokasi secara real-time

2. Life360 – Khusus Keluarga dengan Fitur Lengkap

Life360 adalah pilihan populer di kalangan keluarga yang ingin memastikan keamanan anggota keluarga, terutama anak-anak.

Aplikasi ini menawarkan peta khusus keluarga yang memungkinkan kamu melacak semua anggota dengan akurasi tinggi. 

Life360 juga memiliki fitur “Places,” yang akan memberikan notifikasi otomatis saat anggota keluarga tiba di lokasi tertentu.

Kelebihan

  • Fitur “Geofencing” untuk pemberitahuan otomatis
  • Pelacakan riwayat lokasi
  • Notifikasi darurat dan dukungan perjalanan

3. Find My (iOS) – Pelacak Andal dari Apple

Bagi pengguna perangkat Apple, aplikasi Find My adalah pilihan paling andal. 

Aplikasi ini memungkinkan pelacakan lokasi perangkat dan orang yang menggunakan produk Apple lainnya, seperti iPhone, iPad, dan Mac. 

Selain itu, dengan fitur “Find My Network,” kamu bisa melacak perangkat Apple meskipun dalam keadaan offline.

Kelebihan

  • Bisa melacak perangkat Apple dalam keadaan mati atau offline
  • Terintegrasi dengan iCloud untuk keamanan data
  • Fitur pelacakan teman dan keluarga yang mudah diakses

4. Glympse – Sederhana dan Efisien

Glympse memungkinkan penggunanya berbagi lokasi dalam waktu tertentu tanpa perlu mendaftar atau membuat akun. 

Aplikasi ini cocok untuk kamu yang butuh pelacakan cepat dan efisien, misalnya saat dalam perjalanan dan ingin teman tahu posisi terkini. 

Dengan tampilan yang sederhana, Glympse menjadi pilihan populer untuk berbagi lokasi secara mudah dan instan.

Kelebihan

  • Tidak perlu registrasi akun
  • Bisa digunakan lintas platform
  • Kontrol penuh untuk batas waktu berbagi lokasi

5. Family Locator by Sygic – Pelacak Keluarga dengan Fitur Keamanan

Family Locator dari Sygic memiliki fitur keamanan yang sangat berguna, seperti notifikasi lokasi anak dan integrasi SOS. 

Aplikasi ini juga memiliki opsi “Driving Reports” untuk melacak perjalanan serta kecepatan berkendara. 

Dengan akurasi yang sangat baik, Family Locator by Sygic cocok untuk orang tua yang ingin memantau lokasi dan keamanan anak-anaknya.

Kelebihan

  • Notifikasi otomatis saat anak tiba atau meninggalkan lokasi tertentu
  • Fitur SOS untuk keadaan darurat
  • Laporan perjalanan untuk pemantauan berkendara

Dengan berbagai fitur canggih yang ditawarkan aplikasi-aplikasi pelacak di atas, cara menemukan lokasi orang di tahun 2024 kini jauh lebih mudah dan akurat.

Demikian informasi soal 5 aplikasi pelacak lokasi paling akurat di 2024 yang bisa kamu coba.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update