Ikan lele mengandung sejumlah nutrisi yang dapat memberi manfaat kesehatan. (Unsplash/@lauraespana)

Kesehatan

Selain Enak, Ikan Lele Juga Memiliki Sejumlah Manfaat Kesehatan, Apa Saja? Simak Penjelasannya

Sabtu 09 Nov 2024, 21:14 WIB

POSKOTA.CO.ID – Ikan lele sering menjadi sajian yang enak setelah digoreng yang dijajakan di warung-warung pecel lele yang khas.

Selain enak, satu porsi ikan lele ternyata penuh dengan protein rendah lemak, lemak sehat, vitamin, dan mineral. Selain itu, Kandungan merkurinya juga rendah.

Ikan lele juga merupakan salah satu spesies ikan tertua dan paling tersebar luas. Sebab, ikan ini bisa beradaptasi dengan sangat baik terhadap lingkungannya.

Kandungan Nutrisi Ikan Lele

Melansir Healthline, ikan yang umum ini memiliki profil nutrisi yang luar biasa. Diketahui, satu porsi ikan lele segar seberat 100 gram menyediakan beberapa nutrisi ini:

Selain rendah kalori dan sodium, ikan lele kaya akan protein, lemak sehat, vitamin, dan mineral.

Manfaat Kesehatan Ikan Lele

Mengingat ikan lele merupakan sumber berbagai nutrisi yang baik tetapi rendah kalori, ikan lele dianggap padat nutrisi. Beberapa manfaat ikan lele untuk kesehatan yakni:

1. Diperkaya dengan Protein Rendah Lemak

Protein merupakan salah satu sumber energi utama dalam makanan. Protein juga berperan dalam pembentukan dan perbaikan jaringan dan otot.

Juga berfungsi sebagai bahan penyusun banyak hormon, enzim, dan molekul lainnya. Satu porsi ikan lele seberat 100 gram menyediakan 32–39% dari kebutuhan protein harian hanya dalam 105 kalori.

Sumber protein padat nutrisi seperti ikan lele dapat membantu menurunan berat badan dengan meningkatkan rasa kenyang. 

2. Mengandung Asam Lemak Omega-3

USDA merekomendasikan mengonsumsi hingga 8 ons ikan atau makanan laut lain setiap minggu. Salah satunya karena ikan lele dan makanan laut lainnya menyediakan lebih banyak asam lemak omega-3.

Asam lemak omega-3 terkenal karena perannya dalam kesehatan otak. Omega-3 juga dikaitkan dengan peningkatan kekuatan otot rangka, kesehatan jantung, dan bahkan mikrobioma usus.

Meskipun ikan lele menyediakan omega-3, ikan ini lebih ramping yang menyediakan lebih sedikit asam lemak daripada ikan berlemak seperti salmon.

3. Sumber Vitamin B12 yang Baik

Meskipun beberapa ikan mengandung vitamin B12 ini dalam jumlah tinggi, ikan lele merupakan sumber yang sangat luar biasa.

Kadar vitamin B12 yang cukup dikaitkan dengan peningkatan kesehatan mental, perlindungan terhadap penyakit jantung, dan pencegahan serta pengobatan anemia 

Ikan lele rendah kalori dan padat nutrisi. Terlebih lagi, ikan ini mengandung banyak protein, asam lemak omega-3, dan vitamin B12.

Jika Anda ingin makan lebih banyak makanan laut, ikan lele sangat layak untuk dimasukkan ke dalam menu makan harian untuk mendapatkan manfaat kesehatan dari ikan satu ini.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
ikan lelemanfaat kesehatan ikan leleKandungan Nutrisi Ikan Lele

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor