Tak Hanya Enak dan Segar! Ternyata Ini 5 Manfaat Buah Melon, Miliki Kandungan Lengkap yang Baik untuk Kesehatan Tubuh

Minggu 17 Nov 2024, 11:07 WIB
Ilustrasi. Berikut ini adalah manfaat buah melon bagi kesehatan tubuh yang perlu diketahui. (Freepik/KamranAydinov)

Ilustrasi. Berikut ini adalah manfaat buah melon bagi kesehatan tubuh yang perlu diketahui. (Freepik/KamranAydinov)

POSKOTA.CO.ID - Melon adalah salah satu jenis buah yang banyak disukai baik anak-anak maupun dewasa.

Disebut-sebut bahwa buah melon memiliki banyak kandungan bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Selain itu, buah melon juga diyakini bisa mencegah dehidrasi, karena kandungan airnya yang cukup banyak yakni hampir 95 persen.

Sementara, dikutip dari Boldsky, buah melon mengandung vitamin A, C, E, K, folat, dan niasin serta mineral seperti kalsium, tembaga, zat besi, magnesium, mangan, dan seng.

Namun untuk mendapatkan manfaat tersebut, perlu bijak dalam mengonsumsi buah melon.

Anda bisa berkonsultasi kepada ahli gizi untuk mendapatkan takaran atau porsi yang tepat per harinya.

Berikut ini adalah manfaat buah melon yang perlu diketahui.

5 Manfaat Buah Melon bagi Kesehatan

1. Mencegah Diabetes

Melon memiliki sifat diuretik yang dapat membantu menyeimbangkan dan mengatur produksi insulin dalam tubuh.

Ini sangat bermanfaat bagi penderita diabetes, karena melon memiliki kandungan glukosa yang rendah, menjadikannya pilihan yang aman untuk dikonsumsi.

Dengan mengonsumsi melon, kamu juga dapat menghindari retensi cairan, yang seringkali menjadi masalah bagi penderita diabetes. 

Berita Terkait
News Update