Proses evakuasi pada kendaraan usai sopir wanita ugal-ugalan tabrak pengendara roda dua di Jalan Prof Dt Latumenten, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. (Warga)

NEWS

Sopir Wanita Ugal-Ugalan Tabrak Pasutri hingga Tewas di Jakbar

Minggu 03 Nov 2024, 04:59 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sopir wanita ugal-ugalan menabrak pengendara roda dua yang ditumpangi pasangan suami istri (pasutri) hingga tewas di Jalan Prof Dr Latumenten, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Sabtu 2 November 2024.

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 20.00 WIB tadi itu juga menyebabkan dua pengendara roda dua lainnya luka berat.

Saksi mata di lokasi, Ahmad Yani mengatakan saat kejadian pengemudi roda empat yang di kemudian seorang wanita dengan dua orang penumpang itu tiba-tiba saja langsung tancap gas menabrak pengendara roda dua di depannya.

"Awalnya setelah habis rel itu dia posisi ngebut tiba-tiba ngebut menghantam dua motor. Dia malah makin ngegas, kita udah teriak untuk bilang berhenti, berhenti, stop dia malah makin ngegas. Dia banting kiri nabrak satu orang lagi suami istri alhamdulillahnya masih selamat," kata Yani di lokasi.

Tak berhenti sampai disitu pengemudi wanita yang diketahui bernama Ellisa itu kembali menabrak pengendara roda dua lainnya yang juga ditumpangi pasutri. Nahas pasutri tersebut tewas di lokasi.

"Yang terakhir ini yang paling parah dia nabrak motor sepasang suami istri posisi dia di jalur kanan karena dia posisi mental di jalur kiri bentar ke kanan ngantem keluarga ini sampai meninggal," kata Yani yang berprofesi sebagai ojol itu.

Yani menuturkan insiden itu setidaknya mengakibatkan lebih dari empat orang terluka. Tidak diketahui pasti pengemudi roda empat itu nekat tancap gas hingga menabrak pengendara roda dua.

Namun, berdasarkan keterangan sang anak yang menjadi salah satu penumpang, ibunya itu sedang mengalami sakit. Namun tidak dijelaskan pasti, sakit apa yang diderita hingga bisa menimbulkan kekacauan.

"Alasannya sih kata anaknya ibunya sakit, cuman saya bilang kalau sakit kenapa dipaksa untuk membawa mobil," ucap Yani.

Saat ini korban telah dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan juga telah dievakuasi, sebab terlihat kendaraan roda dua korban tampak masuk ke kolong kendaraan roda empat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
sopir-wanitaugal-ugalanpasutritewasjakarta-barat

Pandi Ramedhan

Reporter

Ade Mamad

Editor