Ilustrasi galbay Pinjol (Elf-Moondance/Pixabay.com)

EKONOMI

Tidak Bisa Bayar Pinjol saat Galbay? Coba Solusi Ini!

Jumat 01 Nov 2024, 23:00 WIB

POSKOTA.CO.ID - Telat atau gagal bayar (galbay) pinjaman online (pinjol) masih menjadi salah satu masalah yang marak terjadi pada sejumlah nasabah dan beberapa di antaranya cukup sulit diatasi. 

Apabila galbay maka akan menciptakan masalah baru kepada nasabah sehingga tidak disarankan untuk meminjam uang dengan nominal yang banyak, bahkan melebihi penghasilan dalam sebulan.

Hal tersebutlah yang membuat beberapa orang memutuskan untuk galbay karena kondisi finansial sangat tidak memungkinkan. 

Apabila galbay terlalu lama, pihak pinjol maka tidak segan-segan akan melakukan penagihan dengan cara apa pun agar nasabah dapat segera membayarnya. 

Bahkan beberapa nasabah memutuskan untuk meminjam uang ke pihak lain dengan bunga lebih tinggi dan tenor panjang sehingga mengundang masalah baru ke dalam hidupnya.

Cara tersebut semata-mata memang dapat meringankan beban Anda, namun hanya sesaat saja setelah itu Anda bisa lebih stress lagi dengan utan yang lebih besar.

Maka dari itu masalah tidak akan selesai bahkan dalam jangka waktu yang sangat lama. Utang akan semakin menumpuk akan bunga setiap bulannya jika Anda selalu telat bayar. 

Mengutip situs web resmi Asosiasi Fintech Pendaan Bersama Indonesia (AFPI), www.afpi.or.id menjelaskan beberapa solusi ketika Anda tidak bisa membayar pinjol alias galbay. 

Solusi Melunasi Utang Pinjol 

1. Restrukturisasi Pinjaman 

Solusi pertama yang bisa dilakukan adalah melakukan restrukturisasi pinjaman dana kepada pihak pinjol terkait. Artinya, meminta keringanan pembayaran cicilan. Jadi bukan berarti meminta penghapusan utang begitu saja. 

Keringanan yang bisa diajukan adalah dengan meminta penurunan suku bunga, perpnjang tenor, penambahan fasilitas kredit, dan penghapusan denda keterlambatan. 

2. Mengajukan Pinjaman Tanpa Bunga di Perusahaan Anda Bekerja

Ada beberapa perusahaaan yang memberikan karyawannya kesempatan untuk meminjam uang tanpa bunga sehingga sangat membantu. 

Tentu saja solusi ini dapat Anda manfaatkan, terlebih lagi jika ditawarkan dengan tenor pinjaman yang panjang. 

3. Pinjam Uang di Koperasi atau Bank

Kemudian Anda bisa meminjam uang dengan bunga lunak ke koperasi atau bank sehingga tidak terlalu meberatkan beban pembayaran di kemudian hari. 

Sebelum mengajukannya, bandingkan terleih dahulu pinjaman yang paling nyaman. Semakin oanjang tenor yang diberikan maka semakin tenang Anda untuk melunasinya. 

4. Menjual Aset 

Solusi selanjutnya adalah Anda dapat menjuaal aset berharga yang ada di rumah seperti perhiasan atau logam mulia dan sebagainya. 

Uang hasil penjualan tersebut tentu dapat digunakan untuk melunasi utang yang telat dibayar tersebut. 

Namun Anda harus memahami tentang proses jual-beli aset sehingga tidak mudah tertipu. 

Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait solusi tidak bisa bayar pinjol saat galbay.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
GalbaypinjolGalbay Pinjolpinjaman-online

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor