Resep Misoa Ayam Pedas ala Chef Devina Hermawan yang bisa kamu ikuti. (@devinahermawan)

EKONOMI

Bosan dengan Hidangan Mi yang Itu-Itu Saja? Berikut Rekomendasi Resep Misoa Ayam Pedas Ala Chef Devina Hermawan

Rabu 23 Okt 2024, 13:21 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kamu bosan dengan hidangan mi yang itu-itu saja? Coba resep misoa berikut ini yang simple sekaligus sehat cocok untuk kamu.

Dikutip dari wikipedia, misoa atau misua adalah mi halus dan tipis dari tepung terigu. Mi ini berwarna putih, dan selalu dijual dalam bentuk kering. Misoa tidak sama dengan sohun, yang dibuat dari tepung kacang hijau, dan bihun, yang dibuat dari tepung beras.

Sebelum dipakai untuk berbagai masakan, misoa direndam sebentar di dalam air panas. Misoa digoreng seperti halnya mi goreng atau dipakai sebagai campuran sup. Teksturnya yang lembut membuat misoa sering dipakai dalam resep masakan untuk balita, anak-anak, dan orang lanjut usia.

Sekarang ini banyak sekali misoa instan yang bisa kamu temui dengan mudah di berbagai mini market atau supermarket, sehingga kamu bisa membuat resep dengan bahan utama misoa.

Resep Misoa Ayam Pedas

Bagi kamu yang ingin makan mi sehat dan nikmat, berikut ini resep misoa ayam pedas ala Chef Devina Hermawan.

Bahan:

Bahan Lainnya:

Cara Buat:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih di api sendang kecil hingga wangi dan kecokelatan, sisihkan sebagian bawang putih.
  2. Masukkan bawang merah, tumis hingga wangi kemudian masukkan ayam, saus tiram, saus sambal, cabai bubuk dan kaldu ayam bubuk tumis hingga matang.
  3. Masukkan kol dan daun bawang, tumis sesaat kemudian masukkan air, masak hingga mendidih.
  4. Masukkan misoa, masak hingga matang keudian tambahkan garam dan gula pasir, aduk rata.
  5. Misoa ayam pedas siap disajikan.

Mudah bukan? Itulah informasi mengenai resep misoa ayam pedas yang simple dan nikmat. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
Rekomendasi Resepresep misoadevina Hermawan

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor