Antara lain Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI, Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Mandiri.
Dengan program BPNT, diharapkan kebutuhan pangan keluarga miskin dapat terpenuhi dengan lebih baik, serta mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Cara Daftar Bansos BPNT 2024 Secara Online
Untuk mendaftar Bansos BPNT 2024 secara online, Anda dapat mengikuti panduan berikut:
- Unduh aplikasi "Cek Bansos" di Play Store atau App Store.
- Buat akun lalu isi data lengkap seperti nomor KK, nomor NIK dari KTP, nama lengkap, dan alamat email.
- Setelah akun sukses dibuat, silahkan masuk ke beranda aplikasi. Pilih menu "Daftar Usulan" yang berada di bagian kanan atas halaman.
- Berikutnya klik opsi "Tambah Usulan".
- Kemudian isi data diri sesuai persyaratan yang diminta lalu pilih jenis Bansos PKH yang sesuai.
- Terakhir, tunggu proses verifikasi dan validasi dari pihak terkait.
Cara Daftar Bansos BPNT 2024 Secara Offline
Sementara mendaftar Bansos BPNT 2024 secara offline, bisa dilakukan dengan tutorial di bawah ini:
- Siapkan fotokopi KTP dan KK.
- Kunjungi kantor desa atau kelurahan terdekat lalu serahkan dokumen yang telah disiapkan tersebut.