Berikut adalah tahapan-tahapan dalam proses pendaftaran Program Kartu Prakerja.(Prakerja/Dadan)

EKONOMI

Cek! 7 Tahapan Proses Pendaftaran Program Kartu Prakerja yang Wajib Anda Ketahui, Berikut Penjelasan Lengkapnya!

Kamis 03 Okt 2024, 10:02 WIB

PSKOTA.CO.ID - Inilah 7 tahapan dalam proses pendaftaran Program Kartu Prakerja yang wajib Anda ketahui sebelum membuat akun dan daftar programnya.

Program Kartu Prakerja adalah program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan. 

Program ini ditujukan bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi, juga pekerja atau buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Kartu Prakerja ini bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan.

Tahapan Pendaftaran Program Kartu Prakerja

Dalam proses pendaftaran Program Kartu Prakerja, ada 7 tahapan yang harus Anda lakukan, diantaranya yaitu:

  1. Daftarkan diri Anda secara mandiri di www.prakerja.go.id. Daftar menggunakan data diri Anda, Siapkan: 

  1. Setelah berhasil mendaftar, tunggu periode pembukaan gelombang. Berikut cara daftar gelombang:

  1.  Gunakan  fitur cari pelatihan di dasboard  Prakerja

  1.  Hadiri pelatihan sesuai jadwal yang ditentukan hingga selesai

  1. Berikan penilaian atau rating dan ulasan di dasboard Prakerja terhadap pelatihan yang baru diselesaikan secara jujur.

  2. Dapatkan insentif pasca pelatihan pertama sebesar Rp600.000 setelah sertifikat muncul di dashboard Prakerja.

  3. Isi survei evaluasi pada dashboard Prakerja. dapatkan insentif Rp50.000 setelah menyelesaikan survei.

Rincian Saldo Dana Prakerja

Adapun total saldo dana yang diberikan Program Kartu Prakerja sebesar Rp4.200.000 dengan rincian sebagai berikut:

Daftar Program Kartu Prakerja

Jika Anda ingin mengikuti program Kartu Prakerja ini, gabung gelombang 72 nanti saat sudah dibuka. Untuk pengumuman resminya akan disampaikan melalui website Prakerja dan media sosial @prakerja.go.id.

Prediksi pembukaan gelombang 72 akan dibuka pada hari Jumat bulan Oktober 2024. Prediksi ini berdasarkan pola pada penjadwalan Prakerja yang selalu dilaksanakan pada hari tesebut.

Namun, prediksi ini merupakan perkiraan. Manajemen Pelaksana Prakerja dapat mengubah waktunya sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan.

Simak terus informasi perkembangan pembukaannya dan segera lakukan pendaftaran atau gabung gelombang setelah resmi dibuka.

Itulah informasi mengenai tahapan-tahapan dalam proses pendaftaran Program Kartu Prakerja. Semoga bermanfaat.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
Program Kartu Prakerjakartu prakerjaSaldo dana

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor