Kamu bisa mencoba apply di platform LinkedIn, atau menawarkan jasa langsung ke UKM.
4. Virtual Assistant (VA)
Sekretaris online mungkin menggambarkan pekerjaan VA karena membantu klien dalam urusan administrasi, dan pengelolaan data hingga jadwal pertemuan.
Kamu bisa mencoba menawarkan jasa VA di situs Upwork, Fiverr dan Remote.co.
5. Translator atau Penerjemah
Pekerjaan ini cocok bagi kamu yang multilingual untuk menerjemahkan dokumen, artikel atau bahkan subtitle film.
Platform untuk memulai seperti Fastwork.id, Sribut.com, Freelancer.co.id
6. Entry Data
Pekerjaan ini tidak hanya membutuhkan ketelitian dan kecepatan mengetik. Data entry bertugas memasukkan, mengorganisir dan memperbaharui data di komputer.
Kamu bisa mengunjungi situs Projects.co.id, Upwork.com, Promptbase.com untuk mencari dan menawarkan jasa.
7. Content Creator
Pekerjaan freelance ini cocok bagi kamu yang suka mengedit video. Dengan sentuhan kreativitas sesuai jati diri kamu, karya yang dihasilkan bisa menjadi pembeda dari yang lain.