Jadwal cair saldo dana bansos BPNT dan PKH segera dilakukan setelah status di SIKS-NG berubah. (Poskota/Shandra Dwita)

EKONOMI

Mulai Cek Rekening! Saldo Dana Bansos Rp400.000 BPNT dan PKH September 2024 Sudah Berubah Status di SIKS-NG

Senin 23 Sep 2024, 18:51 WIB

POSKOTA.CO.ID - Apakah benar saldo dana bansos PKH dan BPNT Rp400.000 periode September-Oktober 2024 akan segera cair? Simak informasinya di sini.

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di seluruh Indonesia yang memang sudah tercatat jadi penerima bansos saat ini sedang menantikan pencairan dana bantuan dari pemerintah.

Apalagi saat ini sudah memasuki pekan terakhir September, namun penyaluran bantuan sosial (bansos) periode terbaru, yakni periode September-Oktober 2024 masih belum juga ada kabar.

Keterlambatan pengalokasian subsidi dana bansos ini tentu membuat KPM bertanya-tanya kapan sebenarnya pemerintah akan menyalurkan bansos ini.

Dua macam bansos yang paling ditunggu penyalurannya oleh KPM adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH).

Kedua jenis bansos ini nantinya akan langsung dialokasikan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

KPM yang sebelumnya menerima bantuan lewat PT Pos juga akan beralih pencairannya ke KKS Merah Putih mulai periode ini.

KKS ini sudah terhubung dengan beberapa bank penyalur yang masuk ke dalam kategori himpunan bank milik negara (Himbara).

Beberapa di antaranya, yaitu BNI, BRI, BSI, BTN, dan juga bank Mandiri. KPM akan dapat dana bantuan dari keempat bank penyalur itu.

Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Periode September-Oktober 2024

Pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) sampai saat ini masih belum mengumumkan kapan jadwal resmi pencairan bansos periode terbaru.

Namun, bila melihat dari data di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial - Next Generation (SIKS-NG), status penyaluran bansos untuk periode ini sudah berubah.

Pada SIKS-NG, status pengalokasian bansos untuk alokasi September-Oktober telah mencapai tahap final closing.

Bahkan status penyalurannya sudah tertulis tahap cek rekening. Ini berarti, proses pencairan bansos BPNT dan PKH periode berjalan cukup cepat.

Apabila prosesnya berjalan dengan lancar, maka sebentar lagi masyarakat bisa menerima subsidi dana bantuan dari pemerintah.

Kendati demikian untuk jadwal pengalokasiannya masih belum bisa diketahui dengan pasti apakah pekan depan atau awal Oktober.

Sebab, masih ada sejumlah tahapan yang harus dilalui agar bansos BPNT bisa benar-benar cair ke KKS KPM.

Masyarakat diharapakan tetap menantikan selalu pengumuman dan juga informasi resmi dari pemerintah.

Disclaimer: Jadwal penyaluran subsidi dana bantuan sosial dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan yang diberlakukan pemerintah. 

Demikian informasi mengenai jadwal penyaluran bansos BPNT dan PKH di periode September-Oktober 2024.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo danasaldo dana bansosbansosBansos BPNTBansos PKHjadwal pencairan bansos

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor