Telah Cair Saldo Dana Rp400.000, Apakah Bansos BPNT dan PKH periode September 2024? Cek di sini Faktanya

Senin 23 Sep 2024, 19:41 WIB
Ini dia jenis saldo dana bansos cair Rp400.000 yang dikira BPNT dan PKH. (Unsplash/Mufid Majnun)

Ini dia jenis saldo dana bansos cair Rp400.000 yang dikira BPNT dan PKH. (Unsplash/Mufid Majnun)

POSKOTA.CO.ID - Simak di sini informasi soal saldo dana bansos sebesar Rp400.000 yang cair pada September 2024 apakah masuk BPNT atau PKH 2024.

Saat ini sudah memasuki pekan terakhir di September 2024. Akan tetapi, belum ada informasi lebih lanjut terkait jadwal penyaluran bantuan sosial (bansos) dari pemerintah.

Masyarakat yang sudah terdaftar jadi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pun menjadi resah lantaran bantuan untuk periode terbaru ini belum juga cair.

Di tengah kegelisahan KPM karena dana bansos yang tak kunjung cair, ternyata ada kabar bahwa salah satu jenis bantuan ternyata sudah tersalurkan.

Adapun, nominal bantuan yang telah dialokasikan kepada KPM senilai Rp400.000 dan sudah diterima oleh orang yang memang layak menerimanya.

Bantuan ini telah cair melalui rekening salah satu himpunan bank milik negara (himbara), yakni bank Mandiri.

Pencairan dana bansos senilai Rp400.000 ini membuat beberapa KPM bertanya-tanya apakah bantuan yang cair itu Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Program Keluarga Harapan (PKH)?

Sebab seperti yang diketahui, baik BPNT maupun PKH menjadi dua jenis bansos yang paling banyak ditunggu-tunggu pencairannya oleh masyarakat.

Bansos Cair Rp400.000

Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog, ternyata bansos senilai Rp400.000 yang cair itu bukanlah bantuan PKH maupun BPNT.

Diketahui bahwa bantuan yang cair itu berasal dari subsidi Asistensi Rehabilitasi Sosial Anak Yatim Piatu (Atensi YAPI).

Para penerima bantuan ini setiap bulannya mendapatkan subsidi sebesar Rp200.000. Oleh karenanya, untuk penyaluran periode Juli-Agustus mereka mendapat dana sebesar Rp400.000.

Demikian informasi mengenai bantuan sosial Atensi YAPI yang sudah cair dananya pada September 2024 ini.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMKiypAsw67y8Aw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid dan jangan lupa ikuti kanal https://www.whatsapp.com/channel/0029VaSOwZqBvvsZqUNqja0q Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update