Meski termasuk makanan sehat, ternyata alpukat harus dihindari oleh penderita penyakit ginjal..(Freepik/azerbaijan_stockers)

Kesehatan

Sering Dianggap Makanan Sehat, Deretan Penganan Ini Ternyata Buruk Bagi Penderita Penyakit Ginjal, Apa Saja?

Jumat 20 Sep 2024, 17:56 WIB

POSKOTA.CO.ID – Orang yang memiliki penyakit ginjal biasanya perlu mengikuti diet rendah natrium, protein, kalium, dan fosfor. Juga menghindari beberapa makanan yang dianggap sehat.

Ginjal memiliki banyak fungsi penting untuk kesehatan, termasuk menyaring produk limbah dan cairan berlebih dari tubuh dan membuangnya melalui urin. 

Ginjal juga berfungsi untuk mengatur keseimbangan mineral tubuh dan menghasilkan hormon yang merangsang produksi sel darah merah.

Artikel ini menjelaskan makanan apa yang harus dihindari atau dibatasi untuk penderita penyakit ginjal, meski kadang dilabeli sebagai makanan sehat. 

Makanan Sehat yang Harus Dihindari Penderita Penyakit Ginjal

Ahli diet ginjal spesialis biasanya akan menyesuaikan makanan dengan kebutuhan tubuh. Melansir Medical News Today, ini beberapa makanan sehat yang harus dihindari: 

1. Roti Gandum Utuh

Penumpukan fosfor dan kalium dapat menyebabkan masalah bagi penderita ginjal. Kandungan mineral yang tinggi dalam roti gandum utuh bukan jadi pilihan yang baik, meski sering disebut makanan sehat.

Misalnya, satu potong roti gandum utuh mengandung 76,3 mg fosfor dan 90 mg kalium. Sebaliknya, roti putih mengandung 31,6 mg fosfor dan 32,8 mg kalium.

2. Alpukat

Meskipun para profesional kesehatan umumnya menganggap alpukat sebagai tambahan yang bermanfaat untuk diet, penderita masalah ginjal mungkin sebaiknya menghindari atau membatasinya.

Karena alpukat mengandung banyak kalium. Satu alpukat seberat sekitar 200 g mengandung 975 mg. Menurut National Kidney Foundation, apa pun yang melebihi 200 mg kalium mengandung banyak kalium.

3. Pisang

Pisang besar mengandung 487 mg kalium. Berarti penderita masalah ginjal harus menghindari atau membatasi makan buah ini. Banyak buah tropis lainnya juga memiliki kandungan kalium yang tinggi.

Nanas mungkin merupakan alternatif yang cocok karena mengandung jumlah yang jauh lebih sedikit kalium dibandingkan dengan buah tropis lainnya.

4. Buah Jeruk dan Jus Jeruk

Buah Jeruk dan jus jeruk adalah makanan dan minuman yang kaya kalium karena mengandung 174 mg kalium, sedangkan 250 g jus jeruk mengandung sebanyak 441 mg kalium.

Buah-buahan alternatif yang rendah kalium dan bisa dikonsumsi oleh penderita penyakit ginal meliputi anggur, apel, dan cranberry.

5. Tomat

Tomat adalah buah lain yang tinggi kaliumnya dan harus dibatasi oleh orang yang menjalani diet ginjal.  Sebagai referensi, secangkir (245 g) saus tomat mengandung 728 mg kalium.

6. Beras Merah

Meskipun dianggap sebagai makanan bergizi, beras merah ternyata memiliki kandungan fosfor dan kalium yang lebih tinggi daripada nasi putih.

Secangkir (155 g) nasi merah matang mengandung 149 mg fosfor dan 94,6 mg kalium, sedangkan secangkir (186 g) nasi putih matang mengandung 68,8 mg fosfor dan 53,9 mg kalium.

7. Produk Susu

Meskipun produk susu dipromosikan untuk kesehatan tulang, namun bagi penderita gagal ginjal, mengonsumsi terlalu banyak malah dapat merusak kesehatan tulang. 

Alasannya adalah karena produk susu merupakan sumber fosfor dan kalium alami. Secangkir (244 g) susu murni mengandung 205 mg fosfor dan 322 mg kalium.

8. Kentang

Kentang termasuk ubi jalar, adalah sayuran yang kaya kalium. Kentang panggang berukuran sedang mengandung sekitar 610 mg kalium, dan ubi jalar berukuran sedang mengandung 542 mg kalium.

Pencucian adalah salah satu cara untuk dapat mengurangi kandungan kalium yang tinggi dalam kentang.

Metode ini pada dasarnya melibatkan perendaman atau perebusan kentang dalam air sebelum dimasak.

Selain harus menghindari makanan sehat di atas, penderita penyakit ginjal juga memilih makanan dengan kadar natrium, kalium, dan fosfor yang lebih rendah.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
makanan sehatPenyakit GinjalGagal Ginjalmasalah ginjal

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor