Cek Bansos Kemensos, Anak Balita Bisa Terima Saldo Dana Bansos Rp750.000 Bulan Ini, Ikuti Langkah Pencairannya di Sini

Minggu 15 Sep 2024, 10:55 WIB
Anak balita dari keluarga prasejahtera bisa terima saldo dana bansos PKH Rp750.000 bulan ini. (Poskota/Huriyyatul Wardah)

Anak balita dari keluarga prasejahtera bisa terima saldo dana bansos PKH Rp750.000 bulan ini. (Poskota/Huriyyatul Wardah)

POSKOTA.CO.ID - Anak balita dari Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dapat menerima saldo dana bansos Rp750.000 pada periode penyaluran September 2024 ini.

Cek bansos Kemensos Anda dan ketahui langkah pencairan saldo dana bansosnya melalui artikel yang akan Poskota informasikan berikut ini.

Pada program bantuan sosial untuk PKH terdapat komponen anak balita yang bisa mendapatkan bantuan Rp3 juta per tahunnya dan setiap pencairannya KPM akan menerima Rp750.000 untuk 4 tahap.

Adapun bantuan PKH untuk balita ini ditujukkan untuk mendukung pertumbuhan anak dari keluarga prasejahtera.

Dengan memberikan bantuan kepada anak balita, pemerintah berupaya menciptakan fondasi yang kuat untuk pertumbuhan anak-anak Indonesia.

Bagi KPM PKH bisa melakukan pengecekkan peserta penerima bansos, terutama yang baru memiliki anak, melalui platform yang sudah disiapkan oleh pemerintah, yaitu cekbansos.kemensos.go.id atau melalui aplikasi Cek Bansos.

Sementara itu, pencairan bantuan PKH disalurkan melalui bank Himbara, yaitu Bank Mandiri, BRI, BNI, BTN, dan khusus untuk KPM yang tinggal di wilayah Aceh bisa
menggunakan BSI.

Selain melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), dibeberapa wilayah yang masih belum terjangkau untuk mengakses ATM, penyalurannya masih melalui kantor Pos.

Berikut ini langkah mudah untuk bisa melakukan pencairan saldo dana bansos PKH di ATM dan Kantor Pos. 

Cara Pencairan Dana Bansos PKH di ATM

  1. Pastikan Anda mencari ATM bank yang bekerja sama dengan program PKH seperti Mandiri, BRI, BNI, BTN, atau BSI
  2. Gunakan kartu ATM KKS seperti saat menggunakan kartu ATM biasa
  3. Ketikkan 6 digit PIN KKS yang Anda dapatkan saat kartu diberikan
  4. Di layar mesin ATM, pilih opsi Tarik Tunai, pilih jumlah uang yang ingin Anda tarik sesuai dengan saldo yang tersedia
  5. Setelah proses selesai, mesin ATM akan mengeluarkan uang tunai sesuai jumlah yang dipilih
  6. Anda bisa memilih untuk mencetak struk sebagai bukti transaksi atau langsung mengakhiri transaksi
  7. Pastikan untuk mengamankan kartu dan uang yang telah diambil agar tidak hilang

Cara Pencairan Dana Bansos PKH di Kantor Pos

Bagi KPM yang pencairan saldo dana bansos PKH melalui Kantor Pos, ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Bawa dokumen yang dipersyaratkan seperti surat undangan dari pemerintah setempat, KTP asli dan KK
  2. Datanglah ke Kantor Pos yang telah ditunjuk untuk pencairan bansos PKH
  3. Setibanya di Kantor Pos, ambil nomor antrian untuk layanan pencairan bansos. Tidak perlu khawatir karena biasanya akan ada petugas untuk membantu mengarahkan Anda
  4. Setelah giliran Anda tiba, serahkan surat undangna, KTP, dan dokumen lain yang diminta kepada petugas untuk diverifikasi
  5. Petugas Kantor Pos akan memeriksa data Anda, memastikan bahwa Anda adalah penerima bantuan PKH yang sah
  6. Setelah verifikasi selesai, petugas akan memberikan uang tunai sesuai dengan jumlah bantuan yang diterima

Pencairan bansos PKH sangat mudah dilakukan, baik melalui ATM dengan menggunakan KKS maupun di Kantor Pos.

Berita Terkait
News Update