POSKOTA.CO.ID - Anda diharapkan untuk tidak terkecoh dengan tawaran bunga rendah dari pinjaman online (pinjol) sebab jika tidak teliti, bisa saja Anda terjerat oleh pinjol ilegal.
Artikel ini akan membahas bagaimana cara memilih pinjol aman, terpercaya serta memiliki bunga yang rendah.
Pinjaman online (pinjol) biasanya dibutuhkan saat dalam keadaan terdesak atau sedang dalam kondisi keuangan yang tidak baik seperti harus membayar biaya medis dan lain sebagainya.
Namun terkadang di tengah keadaan yang terhimpit tersebut, tidak sedikit yang terjerat dan terjebak pada pinjol ilegal yang dapat merugikan debitur atau peminjam.
Pinjol sendiri memberikan tawaran yang mudah pada debitur saat pengajuan peminjaman, seperti cukup menggunakan data nomor induk kependudukan (NIK) yang ada dalam kartu tanda penduduk (KTP), slip gaji dan lain sebagainya.
Alhasil meminjam melalui pinjol dinilai menjadi alternatif saat kondisi terdesak serta dirasa tidak terlalu memerlukan syarat yang jelimet, seperti peminjaman secara konvensional. Ditambah pengajuan peminjaman dilakukan secara daring atau online.
Tetapi dengan adanya kemudahan serta kebutuhan akan pinjol ini bukan tanpa celah, seiring kebutuhan semakin meningkat, bertumbuh juga pinjol ilegal yang kerap kali merugikan.
Kendati begitu, penting bagi Anda untuk mengetahui pinjol legal, aman dan terpercaya sebelum memutuskan untuk mengajukan pinjaman.
Cara Memilih Pinjol yang Aman
Saat Anda memutuskan untuk mengakses pinjol dan mengajukan pinjaman, perlu untuk mengatahui hal-hal ini, agar tidak terjerat pada pinjol ilegal.
Berikut ini cara memilih pinjol legal dan aman ditambah memiliki bunga rendah, di antaranya:
Pastikan Legalitas dan Keamanan
Anda harus memastikan apakah platform pinjol yang Anda pilih telah memiliki izin serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Untuk mengecek legalitas tersebut, Anda bisa mengakses website OJK. Hal ini sangat penting dilakukan, agar bisa melihat daftar pinjol legal dan ilegal.
Perhatikan Syarat dan Ketentuan
Dalam surat edaran OJK Nomor 19 Tahun 2023 tentang layanan pendanaan bersama berbasis teknologi informasi (LPBBTI). Disebutkan jika bunga pinjol ditetapkan mulai dari 0,1 persen hingga 0,3 persen per hari.
Oleh karena itu penting bagi Anda untuk memperhatikan isi perjanjian pinjaman, syarat dan ketentuan dari platform pinjol, besaran bunga yang akan ditanggung serta hal lainnya.
Memilih Tenor Pinjaman yang Sesuai
Anda juga harus mempertimbangkan tentang tenor pinjaman, sebelum mengajukan peminjaman. Alasannya ialah untuk menghindari gagal bayar (galbay) serta bisa menghitung pengeluaran setiap bulannya.
Selain itu, dengam memilih tenor pinjaman sesuai dengan kebutuhan dan bisa mengenali kemampuan finansial Anda.
Tenor ini berpengaruh terhadap bunga, semakin lama tenor pinjaman yang Anda ajukan maka semakin besar bunga yang harus dibayar.
Bandingkan Bunga Pinjaman serta Biaya Lain
Jangan terkecoh dengan tawaran bunga rendah tanpa melakukan riset terlebih dahulu. Lakukan pemeriksaan terkait bunga atau biaya lainnya dan pastikan tawaran yang diberikan sesuai.
Hal ini dilakukan untuk menghindari tiba-tiba ada biaya lain yang tidak diketahui dan dibebankan kepada debitur.
Jika Anda tidak melakukan pengecekkan secara mendetil, biasanya konsekuensi diterima setelah melakukan pinjaman, kemudian galbay.
Kendati begitu, penting untuk mengetahui informasi pengajuan pinjaman, suku bunga, biaya administrasi dan lain sebagainya.
Itulah informasi terkait memilih pinjol yang aman serta terpercaya dan yang pasti harus diawasi oleh OJK.
Peringatan
Selalu mencari informasi mendalam sebelum mengajukan pinjaman dan jangan mengajukan pinjol diluar kemampuan finansial serta pastikan untuk selalu mengecek legalitas platform pinjol yang dipilih.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.