Manfaat menjadi peserta Kartu Prakerja. (prakerja.go.id)

EKONOMI

5 Manfaat yang Kamu Dapatkan Jika Menjadi Peserta Kartu Prakerja, Ada Pelatihan Gratis hingga Insentif Rp700 Ribu!

Kamis 12 Sep 2024, 10:27 WIB

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja memberikan banyak manfaat yang nyata bagi para pesertanya. Yuk, intip apa saja manfaat tersebut.

Seperti diketahui, Kartu Prakerja merupakan program pengembangan potensi dan kompetensi kerja yang berupa pelatihan bagi masyarakat Indonesia.

Pemerintah meluncurkannya pertama kali saat pandemi Covid-19 pada April 2020 dan masih berlangsung hingga saat ini.

Dengan adanya Prakerja, masyarakat dapat meningkatkan produktivitas mereka dan lebih matang dalam menghadapi dunia kerja profesional.

Syarat Daftar Prakerja

Berikut beberapa persyaratan yang harus dipenuhi para calon peserta Kartu Prakerja.

Apabila calon peserta telah memenuhi syarat yang diminta, maka segera mendaftarkan diri atau buat akun di www.prakerja.go.id.

Manfaat Kartu Prakerja

Ada banyak manfaat yang bisa kamu rasakan jika menjadi peserta Kartu Prakerja, di antaranya sebagai berikut.

1. Pelatihan Gratis

Kartu Prakerja memberikan akses pelatihan gratis bagi para peserta untuk mempelajari keterampilan baru atau mengasah keterampilan yang sudah dimiliki.

Pelatihan yang tersedia misalnya cara berjualan online, kursus bahasa, keterampilan perawatan kecantikan, menulis SEO, dan lain sebagainya.

Pemerintah memberikan saldo non tunai sebesar Rp3.500.000 yang khusus digunakan untuk membeli pelatihan di platform digital mitra Prakerja seperti Tokopedia, Bukalapak, dan mitra lainnya.

2. Insentif Prakerja

Peserta Kartu Prakerja akan mendapatkan insentif sebesar Rp700.000. Jika dirincikan, insentif tersebut terbagi menjadi dua jenis, yaitu:

Biaya mencari kerja sebesar Rp600.000 dan pengisian survei sebesar Rp50.000 dengan maksimal dua survei yang diberikan.

Insentif akan cair apabila peserta telah menyelesaikan beberapa rangkaian dari program misalnya selesai pelatihan dan telah menuambungkan rekening/e-wallet.

3. Peningkatan Keterampilan

Program Kartu Prakerja dapat membantu meningkatkan atau membekali keterampilan profesional.

Setelah lulus dari pelatihan ini, peserta diharapkan dapat lebih optimal dalam dunia kerja yang digeluti masing-masing.

4. Peningkatan Kepercayaan Diri dan Kreativitas

Melakuakan sebuah kreasi dan inovasi merupakan keterampilan yang sangat dihargai dalam dunia kerja modern.

Prakerja memberikan kamu akses ke kursus-kursus kreatif yang dapat membatu dalam mengasah kreatifitas dan inovasi. 

Jika kamu sudah cukup matang, maka kepercayaan diri akan lebih meningkat. Sehingga, kamu dapat memberikan kontribusi yang lebih berharga di tempat kerja.

5. Pemberdayaan Wirausaha

Apabila kamu bermimpi memiliki bisnis atau usaha sendiri, Prakerja juga menyediakan berbagai kursus yang dapat membimbing para pesertanya dalam membangun dan mengelola usaha.

Dengan pengetahuan yang dipelajari di program ini, kamu dapat memulai bisnis sendiri atau bahkan menciptakan peluang kerja bagi orang lain.

Itulah beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan jika menjadi peserta Kartu Prakerja. Semoga membantu!

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
prakerjakartu prakerjaSyarat Daftar Kartu Prakerjamanfaat kartu prakerjaInsentifinsentif prakerja

Della Amelia

Reporter

Della Amelia

Editor