Daftar Pelatihan Prakerja Gratis Tanpa Seleksi Gelombang, Ada Kursus AI hingga Bisnis

Rabu 11 Sep 2024, 15:03 WIB
Ikuti pelatihan gratis dari program kolaborasi Prakerja dengan Coursera. (Instagram/@prakerja.go.id)

Ikuti pelatihan gratis dari program kolaborasi Prakerja dengan Coursera. (Instagram/@prakerja.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Tanpa seleksi gelombang Anda bisa mendapatkan pelatihan gratis dari Prakerja bulan ini. Simak informasinya dalam artikel ini.

Pelatihan gratis dari Prakerja kembali hadir bagi masyarakat yang ingin menambah skill untuk pekerjaan.

Kali ini Program Prakerja kembali berkolaborasi dengan lembaga pelatihan online Coursera memberikan pelatihan gratis.

Coursera adalah salah satu platform pendidikan online terkemuka di dunia. Program ini terbuka untuk masyarakat umum yang sudah memiliki akun Prakerja.

Platform pembelajaran online ini menawarkan berbagai kursus dari universitas dan institusi ternama dunia. Ada ribuan kursus yang disediakan dengan berbagai format, seperti video, teks, dan kuis.

Peserta yang mengikuti pelatihan gratis ini akan mendapatkan sertifikat kelulusan setelah pelatihan selesai

Jika Anda ingin mengikuti pelatihan gratis ini, pendaftaran berlangsung mulai 9 hingga 22 September 2024.

Sebelum mendaftar, berikut ini persyaratan untuk mengikuti program kolaborasi Prakerja dengan Coursera:

  1. Usia 18-45 tahun
  2. Pendidikan minimal SMA
  3. Bukan penerima gelombang Prakerja 2024
  4. Bukan penerima program kolaborasi Prakerja dengan Coursera sebelumnya

Melalui program pelatihan gratis kolaborasi Prakerja dengan Coursera, peserta dapat mengakses pelatihan gratis tanpa harus mendaftar gelombang Prakerja.

Berikut ini manfaat program kolaborasi Prakerja dengan Coursera:

  1. Pelatihan Gratis, dimana peserta yang memiliki akun Prakerja dapat mengakses ribuan kursus di Coursera secara gratis dari berbagai institusi ternama
  2. Sertifikat Kelulusan diakui secara global dan dapat meningkatkan CV serta bisa ditampilkan di profil LinkedIn
  3. Meningkatkan peluang kerja dengan keterampilan baru dan sertifikat yang didapatkan 
  4. Program ini mencakup lima kategori utama yang dikurasi oleh Prakerja, yaitu AI dan Data, Engineering & IT, Bisnis, Product & Design, dan Green Skills

Nah, itulah informasi terkait pelatihan gratis dari Prakerja yang bisa Anda ikuti tanpa harus seleksi gelombang.

Berita Terkait
News Update