Alur pendaftaran Prakerja Gelombang 72. (POSKOTA/Risti Ayu Wulansari)

EKONOMI

Kapan Prakerja Gelombang 72 Dibuka? Ikuti Alur Pendaftaran, Cara Daftar serta Jenis Pelatihannya di Sini!

Rabu 11 Sep 2024, 22:44 WIB

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja terus dinantikan oleh masyarakat luas. Oleh karena itu, persiapkan NIK, KTP, dan KK Anda untuk mengikuti pendaftaran Prakerja Gelombang 72.

Berikut ini informasi mengenai jadwal, cara daftar, serta jenis pelatihan yang tersedia.

Program Kartu Prakerja merupakan inisiatif pemerintah yang bertujuan meningkatkan daya saing tenaga kerja Indonesia.

Setiap periodenya, program ini selalu menjadi sorotan karena manfaat besar yang diberikan kepada jutaan peserta di seluruh Indonesia.

Selain pelatihan keterampilan, peserta juga menerima bantuan biaya hidup dan akses ke layanan untuk meningkatkan kemampuan bekerja.

Namun, hingga saat ini, belum ada pengumuman resmi mengenai jadwal pasti pembukaan Gelombang 72.

Meskipun demikian, warga yang tertarik diimbau untuk segera mempersiapkan diri, karena proses pendaftaran biasanya cepat dan kuota peserta terbatas.

Pemerintah telah memastikan bahwa Kartu Prakerja Gelombang 72 akan tetap mempertahankan standar kualitas yang sama seperti gelombang-gelombang sebelumnya.

Untuk memastikan Anda tidak ketinggalan informasi, pantau terus situs resmi Kartu Prakerja dan akun media sosial terkait, termasuk Instagram @prakerja.go.id.

Setelah pendaftaran dibuka, segera daftarkan diri karena kuota selalu cepat habis.

Pelatihan Kartu Prakerja juga memberikan Anda kesempatan mempelajari keterampilan baru secara gratis.

Jika berhasil menyelesaikan pelatihan, nantinya Anda juga akan mendapatkan sertifikat.

Jenis Pelatihan yang Tersedia di Program Kartu Prakerja

Program ini menawarkan berbagai jenis pelatihan yang bisa disesuaikan dengan minat dan kebutuhan peserta. Berikut beberapa jenis pelatihan yang tersedia:

1. Self Paced Learning (SPL)
Pelatihan ini berbasis video pembelajaran yang dapat diakses kapan saja melalui perangkat digital seperti komputer atau smartphone.

Semua materi pembelajaran tersedia online dan peserta tidak perlu berinteraksi langsung dengan pelatih atau peserta lainnya.

2. Webinar

Pelatihan webinar disampaikan secara online dengan interaksi langsung antara siswa dan instruktur melalui platform seperti Zoom. Link webinar bisa ditemukan di menu “Deskripsi” setiap program.

3. Luring (Offline)
Pelatihan offline dilakukan secara tatap muka di lokasi pelatihan yang ditentukan. Peserta harus hadir di tempat sesuai jadwal untuk mengikuti pembelajaran langsung dengan pelatih.

Cara Mendaftar Program Prakerja

Berikut tata cara pendaftaran prakerja gelombang 72:

  1. Kunjungi situs resmi: www.prakerja.go.id. pastikan bahwa anda telah memiliki akun dengan data diri yang diperlukan
  2. Lengkapi data diri, termasuk foto KTP dan data diri lainnya. Kemudian lakukan verifikasi wajah dan pastikan wajah terlihat jelas dengan pencahayaan dan kualitas yang cukup.
  3. Pastikan bahwa anda memenuhi syarat
  4. Ikuti tahapan pendaftaran dengan cermat dan pastikan dokumen telah diunggah dan tidak ada kesalahan
  5. Mengajukan pertanyaan mengenai isi pelatihan dan keterampilan yang anda minati
  6. Melakukan konfirmasi nomor telepon seluler anda
  7. Menjawab pertanyaan sesuai ketentuan keikutsertaan
  8. Melakukan tes Kemampuan Dasar

Cara Melihat Hasil Pengumuman Prakerja

Berikut cara melihat hasil pengumuman penerimaan program prakerja:

  1. Kunjungi situs resmi: www.prakerja.go.id.
  2. Masuk (Login) dengan akun yang yang telah didaftarkan sebelumnya
  3. Cek Dashboard atau beranda Prakerja untuk melihat hasil penerimaan
  4. Setelah terbukti lolos, maka anda akan melakukan proses seleksi berikutnya

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat mempersiapkan diri untuk daftar Prakerja Gelombang 72 dan mendapatkan insentif dari Pemerintah.

Jangan lupa, pantau terus akun Instagram resmi @prakerja.go.id agar tidak ketinggalan informasi terbaru mengenai pendaftaran Prakerja.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
pendaftaran prakerja gelombang 72Cara Daftar Prakerjajenis pelatihan prakerjaprakerja

Risti Ayu Wulansari

Reporter

Risti Ayu Wulansari

Editor