Kartu Prakerja Gelombang 72 Dibuka Besok? Jangan Ketinggalan, Buruan Siapkan Persyaratannya dan Simak Tips Lolos Seleksi di Sini

Kamis 12 Sep 2024, 20:16 WIB
Ilustrasi tips lolos Kartu Prakerja Gelombang 72. (Risti Ayu Wulansari/POSKOTA)

Ilustrasi tips lolos Kartu Prakerja Gelombang 72. (Risti Ayu Wulansari/POSKOTA)

POSKOTA.CO.ID -  Program Kartu Prakerja Gelombang 72 akan dibuka besok? Bagi pendaftar yang belum keterima, ini tips lolos Prakerja Gelombang 72 agar Anda bisa mendapatkan saldo DANA gratis Rp700.000.

Kartu Prakerja tidak hanya menawarkan pelatihan gratis, tetapi juga berbagai insentif yang menarik. 

Bagi peserta yang lolos seleksi Gelombang 72, selain mendapatkan pelatihan yang bermanfaat, saldo DANA sebesar Rp700.000 juga siap diberikan sebagai bagian dari insentif.

Sebernarnya, pemerintah menggelontorkan insentif Prakerja dengan total sebesar Rp 4.200.000. 

Insentif ini terdiri dari, Rp 3.500.000 untuk saldo bantuan pelatihan, Rp600.000 sebagai insentif pasca-pelatihan, dan tambahan Rp 100.000 sebagai insentif pengisian survei yang dibayarkan dalam dua tahap, yaitu Rp 50.000 untuk setiap survei.

Dari total insentif tersebut, saldo senilai Rp700.000 akan diberikan dalam bentuk non-tunai yang akan ditransfer langsung ke rekening bank atau akun e-wallet yang telah didaftarkan. 

Program ini sangat diminati karena manfaat besar yang ditawarkan. Namun, seleksi Kartu Prakerja sangat kompetitif, sehingga tidak semua pendaftar lolos. 

Bagi Anda yang gagal pada Gelombang 71, jangan khawatir! Anda dapat mencoba lagi pada Gelombang 72 yang akan segera dibuka.

Seperti gelombang sebelumnya, pendaftaran Kartu Prakerja biasanya dibuka setiap dua minggu sekali, tepatnya pada hari Jumat. 

Pengumuman resmi mengenai pembukaan dan penutupan pendaftaran akan diumumkan melalui akun media sosial resmi Prakerja di Instagram @prakerja.go.id.

Bagian terpenting selanjutnya yang perlu Anda ketahui adalah bagaimana persiapan mendaftar ketika gelombang 72 tiba.

Tips Lolos Prakerja Gelombang 72

Berita Terkait
News Update