POSKOTA.CO.ID – Coba hilangkan gas di dalam perut kembung dengan mengkonsumsi 5 makanan bergizi ini yang juga direkomendasikan oleh ahli gizi.
Jika Anda termasuk orang yang mudah merasakan perut kembung, bisa segera mengkonsumsi makanan ini agar perut tak alami sensasi tertekan lagi.
Biasanya perut kembung terjadi setelah Anda menyantap makanan yang mengenyangkan dan berserat.
Meskipun perut kembung sebenarnya adalah hal yang normal, tapi sering kali menimbulkan sensasi yang tidak nyaman di perut.
Apa Saja Penyebab Perut Kembung?
Menurut dokter osteopatik Dr. Joseph Mercola, bukan hanya makanan yang dimakan yang menyebabkan perut kembung, tetapi juga kadar energi bisa jadi penyebabnya.
"Ketika sel-sel Anda tidak dapat menghasilkan cukup energi, keseimbangan yang rapuh di dalam usus Anda pun terganggu," jelasnya, dilansir Real Simple.
"Hal ini memungkinkan oksigen masuk ke tempat yang tidak seharusnya, membunuh bakteri baik dan memungkinkan bakteri yang berbahaya berkembang biak," tambahnya.
Setelah mengendap di dalam tubuh, bakteri berbahaya tersebut akan mencegah tubuh untuk memecah serat secara efektif, yang mengakibatkan kembung dan gas.
Jadi, bagaimana cara mencegah perut kembung? Sebenarnya, semuanya nisa dimulai dengan meningkatkan produksi energi.
Bagi orang yang paling rentan mengalami perut kembung, itu berarti mengonsumsi makanan dengan nilai gizi yang cukup untuk memicu metabolisme.
Biasanya, orang yang memiliki masalah pencernaan dan gastrointestinal sering mengalami sakit perut hingga perut kembung.
Gas yang berlebihan juga dapat disebabkan oleh ketidakseimbangan bakteri baik dan buruk, menurut ahli diet terdaftar Lisa Moskovitz.
"Itu karena sistem kekebalan tubuh mereka mungkin terlibat, bekerja berlebihan saat pertama kali melihat tanda-tanda awal adanya bakteri jahat," tandasnya.
5 Makanan untuk Atasi Perut Kembung
Semuanya dimulai dengan membatasi asupan makanan yang menghasilkan gas. Berikut ini daftar makanan dan satu minuman yang sangat baik untuk mengatasi perut kembung.
1. Buah Pepaya
Tidak hanya lezat, tetapi Pepaya juga merupakan alat bantu pencernaan yang efektif berkat kandungan yang dimilikinya.
“Pepaya mengandung papain, enzim pencernaan ampuh yang membantu memecah protein dalam saluran pencernaan,” kata Mercola.
Ia mencatat bahwa Pepaya dapat mengurangi makanan yang tidak tercerna untuk difermentasi oleh bakteri penghasil gas.
Jadi, hampir tidak ada yang tidak dapat dilakukan oleh buah super ini untuk menjaga kesehatan jika dikonsumsi secara rutin.
2. Jahe
Tidak hanya digunakan untuk menambah rasa pada hidangan favorit, Jahe juga dapat membantu Anda mencernanya.
“Senyawa aktif jahe, khususnya gingerol dan shogaol, memiliki sifat antiradang dan karminatif yang ampuh,” jelas Mercola.
Setelah makan berat, cara termudah untuk menggunakan jahe guna membantu pencernaan adalah dengan merendamnya dalam air panas, hampir seperti teh.
3. Mentimun
Mentimun lebih dari sekadar lezat, menghidrasi, dan serbaguna. Mentimun juga sempurna untuk pencernaan makanan dan mengurangi gas penyebab perut kembung, menurut Moskovitz.
“Menjaga tubuh tetap terhidrasi dan mendapatkan lebih banyak air adalah cara terbaik untuk menjaga pencernaan tetap teratur dan mencegah makanan yang terperangkap berfermentasi di usus—itu adalah pelumas alami,” paparnya.
4. Yogurt
Moskovitz dan Mercola sepakat bahwa yogurt yang terbuat dari susu mentah dan tidak dipasteurisasi adalah makanan lain yang bagus untuk mengurangi gas, asalkan mengandung bakteri sehat.
“Bakteri ini hanya membantu mengatasi gangguan pencernaan dalam jangka panjang, yang berarti lebih sedikit gas dan kembung,” kata Moskovitz.
Yogurt juga cukup serbaguna untuk dimakan dengan berbagai cara. Seperti dicampur dengan gandum, direndam dengan daging, atau dimakan begitu saja.
5. Teh Herbal
"Teh herbal tidak hanya menghidrasi, tetapi juga memiliki banyak khasiat antiradang dan antivirus, yang mendukung sistem pencernaan yang sehat," kata Moskovitz.
Teh pepermin, kembang sepatu, serai, kamomil, dan teh hijau adalah contoh teh herbal yang sangat baik yang dapat membantu mengatasi perut kembung dan masalah pencernaan lainnya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.