JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Banntuan Pangan Non Tunai (BPNT) alokasi September-Oktober 2024 segera cair, simak tanda-tanda yang harus kamu ketahui sebelum kamu terima.
Kabar gembira datang bagi penerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).
Pada periode September dan Oktober 2024, bantuan ini diprediksi akan segera cair. Apakah kamu salah satu penerimanya?
Yuk, simak tanda-tanda berikut ini untuk mengetahui apakah kamu masuk dalam daftar penerima bantuan tahap ini.
Penyaluran Bantaun Sosial PKH dan BPNT
Penyaluran bantuan sosial seperti PKH dan BPNT umumnya mengikuti periode salur tertentu.
Untuk periode kali ini, bantuan tahap 5 PKH dan tahap 6 BPNT dijadwalkan akan disalurkan pada bulan September dan Oktober 2024.
Dengan demikian, memasuki bulan September, penerima bantuan sudah bisa bersiap-siap untuk mendapatkan pencairan.
Proses penyaluran bantuan selalu diawali dengan verifikasi dan pengesahan dari pemerintah daerah.
Data penerima manfaat (KPM) yang dinilai layak mendapatkan bantuan akan disahkan dan dikirimkan ke pusat untuk proses selanjutnya.
Biasanya, pengesahan ini dilakukan antara tanggal 1 hingga 5 setiap bulannya, jika verifikasi sudah selesai, berarti proses pencairan akan segera dimulai.
Setelah pengesahan KPM, langkah selanjutnya adalah evaluasi komponen di aplikasi SIK-NG.
Di tahap ini, pendamping akan melakukan pengecekan terhadap data yang ada.
Misalnya, jika seorang penerima terdaftar sebagai pelajar SMA padahal sudah lulus, datanya perlu diperbarui, hal ini bertujuan agar bantuan yang diberikan tepat sasaran.
Setelah evaluasi selesai, akan ada proses final closing dan persiapan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D).
Jika proses ini sudah selesai dan status "SP2D Berhasil" muncul di aplikasi SIK-NG, ini berarti bantuan sudah dalam tahap akhir pencairan dan akan segera masuk ke rekening penerima.
Jika status “Berhasil Cek Rekening” sudah muncul di aplikasi SIK-NG, maka KPM bisa memastikan bahwa bantuan akan segera cair.
Biasanya, dalam waktu 1 hingga 3 hari setelah status ini muncul, saldo bantuan akan masuk ke rekening.
Pendamping PKH dan pihak desa biasanya akan memberikan informasi lebih lanjut terkait pencairan bantuan.
Jika nama kamu sudah terdaftar dan mendapat status "SP2D Berhasil", berarti bantuan akan segera dicairkan.
Pastikan selalu berkoordinasi dengan pendamping atau pihak desa setempat untuk mendapatkan informasi terbaru.
Penyaluran PKH dan BPNT, Kemungkinan di Akhir September hingga Awal Oktober
Berdasarkan pengalaman pencairan sebelumnya, penyaluran bantuan PKH dan BPNT periode September-Oktober 2024 kemungkinan besar akan dimulai pada akhir September dan awal Oktober.
Namun, pastikan untuk selalu memantau status di aplikasi SIK-NG untuk mendapatkan informasi resmi dan terbaru dengan cara berikut.
Cara Mengecek Status Penerima Bantuan Sosial
Bagi kamu yang ingin melihat status penerima dan memastikan mendapatkan bantuan sosial, bisa ikuti langkah-langkah berikut.
- Buka browser anda lalu search https://cekbansos.kemensos.go.id/
- Masukkan data yang diperlukan. isi kolom provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan sesuai dengan wilayah tempat tinggal kamu.
- Masukan nama penerima manfaat (PM) sesuai dengan KTP.
- Isi kode captcha
- Kemudian klik “Cari Data”
Jika termasuk penerima, akan terlihat tabel berisi status penerima, keterangan, dan periode pemberian bantuan.
Jika tidak termasuk, akan tertulis “Tidak Terdapat Peserta/PM.”
Selain menggunakan layanan cekbansos.kemensos.go.id, ada cara lain untuk memeriksa pencairan bantuan sosial dengan praktis.
Berikut adalah beberapa langkah alternatif yang bisa kamu lakukan:
- Pantau Rekening Secara Rutin: Selalu periksa saldo rekening kamu secara teratur untuk memastikan bahwa dana BPNT telah masuk dengan tepat.
- Dapatkan Bantuan dari Pendamping Sosial: Jika kamu mengalami kesulitan dalam memeriksa informasi pencairan, jangan ragu untuk meminta bantuan Pendamping Sosial di wilayah kamu.
- Langsung ke Kantor Kelurahan atau Desa: Untuk informasi yang lebih langsung dan akurat, kunjungi langsung kantor kelurahan atau desa di tempat tinggal kamu.
Jadi, bagi penerima bantuan PKH dan BPNT, pastikan untuk memantau tanda-tanda di atas dan cek aplikasi SIK-NG secara rutin.
Jika semua tanda-tanda sudah muncul, berarti bantuan akan segera cair dalam waktu dekat.
Jangan lupa untuk selalu berkoordinasi dengan pendamping PKH dan pihak desa untuk informasi lebih lanjut.
Semoga informasi ini bermanfaat dan membantu kamu mempersiapkan diri untuk pencairan bantuan sosial berikutnya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.