Kiky Saputri dihujat netizen soal RUU Pilkada. (ist)

NEWS

Kiky Saputri Banjir Hujatan Netizen setelah Unggah Soal RUU Pilkada Batal Disahkan

Jumat 23 Agu 2024, 10:17 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komika Kiky Saputri ramai dihujat netizen setelah mengunggah soal RUU Pilkada 2024 batal disahkan oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPRI) RI. 

Lewat akun Instagramnya @kikysaputrii, ia mengunggah hasil tangkapan layar yang menampilkan pemberitahuan dari Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco bahwa pengesahan RUU Pilkada dibatalkan. 

“Menyala bapakku @sufmi_dasco (emoticon hormat) (emoticon love),” tulis Kiky Saputri dalam kolom caotion, dikutip pada Jumat, 23 Agustus 2024. 

Namun unggahan itu menuai cibiran dari netizen. Sebab komika yang aktif roasting pejabat ini tidak banyak komentar saat aksi demo kawal Putusan MK, yang menyorot nama Kaesang Pangarep pada Kamis, 22 Agustus 2024. 

Sebagaimana diketahui, Kiky terlihat cukup dekat dengan Kaesang karena bekerja dalam salah satu program podcast yang sama.

Hal tersebut merupakan salah satu faktor yang memancing kegeraman sebagian netizen Tanah Air terhadapnya.

Bisa bgt lu ky cuci tangannya wkwkwk. Kemaren kemana aja lo, putusan udah ada baru berkoar,” kata akim @insy***

Lo gak sekalian ikut Kaesang sama Erina ke Amrik Pake jet pribadi????,” tulis @tep***

Tidak sedikit juga Ia membalas sejumlah kritikan dari netizen dalam postingannya itu.. 

Jgn bilang tentang Kaesang ky justru ini tentang kaesang dan jokow* serta keluarganya yg memulai,” kata @imel***

“@imel*** lah yang ngomong ‘ini bukan soal Anies, Kaesang dan PDIP’ kan Mba Najwa di videonya. Hadeeeh ketutup kebencian siiih jadi gak terang benerang,” balas Kiky. 

Kemudian netizen lainnya pun turut menyampaikan rasa kepercayaannya yang hilang terhadap sejumlah selebriti dan influencer yang kerap mengkritik pemerintah, termasuk pada komika berusia 31 tahun itu. 

Kayaknya mau posting apapun tentang keberpihakan rasanya sulit percaya lagi sama kamu mbak @kikiysaputrii mungkin ini yah pentingnya punya integritas,” ujar @piko***

KAU TAK IKUT DEMO BERSAMA RAKYAT OI??? TAPI JAGO KRITIK, MALAH TAK MAU KRITIK YANG BETUL2 HARUS DIKRITK. ANEH KAU INI…,” kata @roz****

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Kiky SaputriRUU PilkadaSufmi Dascokaesang pangarepkawal putusan MK

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor