CEK Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72 Serta Besaran Insentif yang Akan Diterima Peserta, Simak Informasinya Di sini!

Kamis 22 Agu 2024, 13:03 WIB
Cek pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72 dan besaran insentif yang akan diterima oleh peserta. (Poskota/Syania Nurul Lita Baikuni)

Cek pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72 dan besaran insentif yang akan diterima oleh peserta. (Poskota/Syania Nurul Lita Baikuni)

Penting untuk anda catat bahwa tanggal ini masih bersifat perkiraan dan dapat berubah sesuai kebijakan penyelenggara. 

Untuk memastikan tanggal pembukaan yang tepat, anda bisa secara rutin memantau situs resmi Kartu Prakerja atau mengikuti akun media sosial resminya.

Informasi terbaru biasanya diumumkan melalui saluran tersebut, sehingga anda dapat langsung mendaftar ketika pendaftaran dibuka.

Sebelum mendaftar, pastikan anda sudah memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh pihak penyelenggara Kartu Prakerja. 

Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 72

  • Warga Negara Indonesia.
  • Usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun.
  • Tidak sedang mengikuti pendidikan formal.
  • Sedang mencari pekerjaan, pekerja/buruh yang ingin mengembangkan kompetensi kerja, atau pekerja/buruh tidak menerima upah/dirumahkan/terkena PHK, termasuk pelaku usaha mikro/kecil.
  • Bukan anggota pejabat negara/pimpinan dan anggota DPRD/ASN/TNI/Polri/kepala desa/perangkat desa/direksi/komisaris/dewan pengawas di BUMN atau BUMD.
  • Maksimal dua NIK dalam satu KK yang terdaftar sebagai penerima Kartu Prakerja.

Cara Daftar Prakerja Gelombang 72

Kunjungi situs resmi.Akses laman www.prakerja.go.id melalui perangkat yang terhubung ke internet.

1. Daftar Akun

Klik “Daftar Sekarang” dan masukkan alamat email serta kata sandi untuk membuat akun baru.

2. Lengkapi Data Pribadi.

Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor Kartu Keluarga (KK), dan tanggal lahir Anda.

3. Verifikasi Identitas

Unggah foto KTP yang jelas dan lakukan verifikasi wajah sesuai instruksi di situs.

4. Isi Kuesioner

Jawab pertanyaan terkait alasan mengikuti Kartu Prakerja dan minat pelatihan yang ingin diikuti.

5. Masukkan Kode OTP

Periksa SMS di nomor ponsel Anda untuk mendapatkan kode OTP dan masukkan kode tersebut di situs.

6. Ikuti Tes

Kerjakan Tes Kemampuan Dasar (TKD) atau Soal Kemampuan Belajar (SKB) sebagai bagian dari proses seleksi.

7. Gabung Gelombang

Jika pendaftaran sudah dibuka, klik “Gabung Gelombang” pada dashboard akun Anda.

8. Tunggu Pengumuman

Berita Terkait

News Update