JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Vidi Aldiano ikut meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) di Istana Merdeka, Jakarta Pusat untuk bernyanyi bukanlah stand up comedy.
Pada unggahan foto Vidi Aldiano dalam Instagram milik pribadinya yang bernama @vidialdiano, dirinya menulis sebuah caption pada foto yang diunggahnya.
"Bangga campur haru bisa dipercaya untuk menghibur di perayaan kemerdekaan Indonesia tahun ini. Makasih yang sudah percaya saya nyanyi pagi ini, bukan stand up comedy," Tulis Vidi pada caption fotonya.
Momen peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79 di Istana Merdeka kembali menjadi sorotan publik.
Vidi Aldiano yang belakangan ini sering kali disebut menjadi salah satu artis yang sukses di bidang stand up comedy akhirnya membuktikan bahwa dirinya tampil lagi untuk bernyanyi membawakan lagu Zamrud Khatulistiwa.
"Menyala VIDIPODHUB, kalau kaya gini beneran penyanyi ya, guys, terhura," Ucap netizen di sebuah komentar.
Selain parade bendera yang megah dan penampilan TNI-Polri yang memukau, acara tahun ini diwarnai dengan penampilan artis papan atas, salah satunya adalah Vidi Aldiano.
Dari foto yang diunggahnya tersebut, juga banyak para netizen yang ikut berkomentar di sebuah kolom komentar atas caption yang telah Vidi buat yang bisa menghibur masyarakat.
"VIDI stand up ALDIANO mirip banget sama yang nyanyi status palsu. Gils parah, ketua kita akhirnya bernyanyi kembali nggak cuma stand up comedy," kata netizen.
Namun, tampilannya kali ini sangatlah keren. Karena, dirinya memakai kostum dengan model jas dekonstruksi. Terinspirasi juga dari Ibu Kota Nusantara yang bisa saling melengkapi dan menjiwai semangat Nusantara Baru.
"Pakaian hari ini dibuatkan khusus yang dipadukan dengan kain Batim Tulis motif Sidomukti tidak dipotong. Desain layering pun terinspirasi dari arsitektur Ibu Kota Nusantara, dimana tradisi dan modernitas saling melengkapi," Jelas Vidi Aldiano.
Acara peringatan HUT RI di Istana Merdeka tahun ini benar-benar luar biasa, dan Vidi Aldiano berhasil menambah warna tersendiri dalam perayaan yang megah ini.
Selain itu, kamu juga sudah bisa bergabung ke channel WhatsApp resmi milik Poskota guna mengetahui informasi terbaru tentang berita lainnya.
Berikut link channel WhatsApp yang bisa kamu klik untuk bergabung sekarang. Kamu bisa dapatkan informasi atau bahkan ingin mencari-cari berita yang ingin kamu baca.
Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.