JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nama dan NIK KTP-EL Anda berhasil terima saldo dana bansos Rp600.000 gratis dari BLT pemerintah via rekening bank himbara. Cek wilayah yang sudah melakukan pencairannya di sini.
Hal ini bila Anda sudah mengecek status penerimaan bansos di cekbansos.kemensos.go.id atau menanyakan langsung di balai desa/kelurahan.
Jika diterima, maka Anda akan mendapatkan saldo dana bantuan gratis tersebut yang dikirimkan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara, yakni BRI, BNI, BSI, atau Bank Mandiri.
Bulan ini, mulai pencairan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Dana Desa yang ditujukan untuk masyarakat miskin ekstrem.
Daerah mana saja yang saat ini sudah atau sedang disalurkan? Berikut penjelasannya di sini.
Wilayah Pencairan BLT Rp600.000 Alokasi Agustus 2024
Sebanyak 277 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di tiga wilayah Jawa Timur sudah menerima BLT sebesar Rp600.000.
BLT yang berasal dari Dana Desa ini disalurkan ke wilayah Jogo Ogo, Ngrambe, dan Widodaren.
Melalui penyaluran saldo dana bansos ini, pemerintah berharap dapat meningkatkan daya beli masyarakat dan memberikan dukungan finansial yang dibutuhkan.
Kedua, penyaluran dana bansos BPNT dengan alokasi Juli, Agustus, dan September 2024.
Mulanya penerimaan BLT ini bisa melalui PT Pos Indonesia, namun sekarang sudah diubah menjadi seluruhnya berpindah ke bank himbara.
Maka dari itu, proses penyaluran BPNT sekarang dalam tahap pembuatan buku rekening kolektif (burekol).
Kini wilayah yang memulai proses ini adalah Aceh dan Sleman, Yogyakarta sehingga penerimaannya lewat KKS bank himbara.
Tak hanya BLT Dana Desa dan BPNT saja yang cair pada bulan ini, bantuan PKH dan pangan beras 10 kg juga disalurkan kepada KPM yang terpilih.
DISCLAIMER: Penerimaan dana bansos harus dari keluarga tidak mampu yang memenuhi syarat dan mengikuti serangkaian pendaftarannya. Setelah itu cek status penerimaannya. Gunakan dana bantuannya dengan sebaiknya-baiknya.
Itulah dia penjelasan mengenai wilayah pencairan BLT pemerintah yang dapat saldo dana bansos gratis Rp600.000 dikirim ke rekenig bank himbara. Semoga membantu.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.