Pelaku terekam CCTV saat beraksi memecahkan kaca mobil milik korban di Galaxy, Bekasi Selatan, Kota Bekasi. (sumber foto: instagram @Infobekasi)

Bekasi

Modus Pecah Kaca Mobil, Laptop dan Uang Raib Digondol Pencuri di Kota Bekasi

Selasa 13 Agu 2024, 18:53 WIB

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Polisi selidiki aksi pencurian tas berisi laptop dan uang dengan modus memecahkan kaca mobil milik korban yang terparkir di kawasan Grand Galaxy City, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus mengatakan anggota bersama unit reserse mobile (resmob) akan melakukan olah tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Saat ini, korban telah membuat laporan polisi di Polsek Bekasi Selatan. Tim Resmob Sat Reskim sedang cek TKP untuk mencari pelakunya," ujar AKBP Firdaus, Selasa, 12 Agustus 2024.

Polisi bakal mencari tahu dan menyelidiki dari barang bukti berupa rekaman CCTV saat kejadian.

"Benar (CCTV dilokasi akan dipakai untuk bahan penyelidikan). Tim Resmob sedang profiling pelakunya," jelasnya.

Dalam pengamatan Poskota.co.id dalam video yang diposting di akun media sosial @infobekasi, kerlihat korban masuk ke dalam toko. Tak lama kemudian, salah satu pelaku datang lalu memecahkan kaca dan menarik tas ransel dari kursi depan sebelah kiri.

Pelaku kemudian langsung mendatangi rekannya yang berperan mengamati lokasi sekaligus bersiap diatas sepeda motor untuk langsung keduanya melarikan diri.

Sementara korban berinisial LDR merasa diduga telah diikuti oleh pelaku saat korban berada di kantor bank. Korban pun kehilangan laptop berisi uang tunai di dalam tas.

Diduga saat dilokasi kejadian, pelaku telah menunggu dirinya masuk ke dalam toko, lalu beraksi merusak kaca mobil.

"Kalau ditelaah dari dashcam sih sudah diikuti dari bank. Sebelum ke Galaxy Baby shop sempat ke Bank Mandiri Kemang Pratama dulu sebelumnya. Mungkin malingnya kira abis ambil uang Alhamdulillah bukan abis ambil uang pokoknya," ucapnya. (Ihsan Fahmi)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
pencurian modus pecah kaca mobilKota bekasibekasi-selatanpolres metro bekasiKasat reskrimAKBP Muhammad Firdaus

Ihsan Fahmi

Reporter

Umar Mukhtar

Editor