JAKARTA.POSKOTA.CO.ID - Pertanyaan mengenai bansos BPNT Rp400.000 alokasi Agustus 2024 via kantor Pos kapan cair ramai ditanyakan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Banyak yang bertanya-tanya, kapan jadwal pencairan bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) ke masyarakat yang dilakukan lewat kantor Pos?
Bagi kamu yang terdaftar sebagai KPM dan sedang menunggu penyaluran dana BPNT via PT Pos Indonesia, simak informasi selengkapnya di sini.
Per Agustus 2024, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) akhirnya mulai menyalurkan sejumlah bansos yang sempat tertunda pencairannya ke masyarakat.
Bansos BPNT menjadi salah satu bansos yang sangat ditunggu pencairannya dan sudah mulai berjalan proses penyalurannya saat ini.
Subsidi dana BPNT diberikan kepada masyarakat dengan ekonomi ke bawah untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar hariannya.
Jumlah bantuan yang diberikan sebesar Rp2.400.000 untuk setahun. Namun, dananya akan disalurkan secara bertahap.
Setiap bulannya, dana yang cair sebesar Rp200.000 dan baru akan diberikan setiap dua bulan sekali.
Artinya, bantuan yang diterima dalam satu tahap atau tiap dua bulan sekali sebesar Rp400.000 untuk masing-masing KPM.
Bansos BPNT disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang sudah terhubung dengan bank Himbara seperti BNI, BRI, BSI, dan bank Mandiri.
Kendati demikian, bagi yang tidak memiliki rekening bank Himbara akan menerima pencairan dana melalui PT Pos Indonesia.
Jadwal Pencairan Bansos BPNT Via Kantor Pos
Saat ini pengalokasian bantuan baru yang melalui KKS bank Himbara. Sementara yang melalui kantor Pos masih harus menunggu terlebih dahulu.
Mengutip dari kanal YouTube ariawanagus, pengalokasian dana BPNT, periodenya sudah berubah di SIKS-NG menjadi Juli, Agustus, dan September.
Artinya, sebentar lagi para KPM sudah bisa menerima pemberian dana BPNT dari pemerintah.
Diketahui bahwa pengalokasian bansos melalui PT Pos Indonesia memang lebih lama satu atau dua minggu dari jadwal penyaluran via KKS
Jadi, KPM diminta untuk tetap bersabar menanti pencairan dananya melalui kantor Pos terdekat di wilayah penerima.
Selama KPM memang terdata jadi penerima, maka dipastikan dana bansos akan segera diterima.
Bagi Anda yang ingin mengetahui apakah namanya sudah terdaftar jadi penerima BPNT bisa langsung mengecek ke situs resmi cekbansos.kemensos.
Berikut informasi lengkap mengenai cara cek nama penerima BPNT 2024.
Cara Cek Penerima BPNT
Untuk memastikan apakah nama mu tercatat sebagai penerima bansos BPNT, kamu bisa mengeceknya secara langsung di sini dengan mudah.
- Buka browser di perangkat
- Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Pilih lokasi tempat mu berada, mulai dari Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, hingga desa atau kelurahan
- Isi nama penerima manfaat
- Masukkan empat digit kode yang tersedia di sana
- Klik "Cari Data"
- Situs akan menampilkan informasi apakah nama mu tercatat sebagai penerima bansos
Disclaimer: Jadwal penyaluran subsidi dana bantuan sosial dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan yang diberlakukan pemerintah.
Untuk mengetahui jadwal pengalokasian BPNT Juli-Agustus 2024, Anda dapat memantau situs hingga akun media sosial resmi Kemensos Indonesia.
Nah, itu lah informasi mengenai nominal bansos BPNT dan cara cek nama penerimanya yang akan segera cair di Juli-Agustus 2024.
Supaya terus mendapatkan informasi terbaru mengenai berita-berita yang ditayangkan Poskota, mulai dari sepakbola, tekno, news, viral, seleb, Anda dapat bergabung di saluran Whatsapp resmi Poskota dengan KLIK DI SINI.