Saldo dana bansos Program Indonesia Pintar (PIP) hingga Rp1,8 Juta dari Kemdikbud masuk kantong pelajar. (Freepik/Foto Edit: Neni Nuraeni)

EKONOMI

Dana PIP Cair Lagi! Gratis Rp1.8 Juta untuk Siswa, Cek Saldo Penerima Sekarang!

Selasa 30 Jul 2024, 05:45 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana hingga Rp1.800.000 gratis dari bantuan sosial (Bansos) pemerintah, mulai disalurkan pada periode Juli hingga September 2024 mendatang.

Dana bansos tersebut khusus diberikan kepada Nomor Induk Kependudukan (NIK) siswa aktif melalui Program Indonesia Pintar (PIP) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) RI.

Bertujuan sebagai peningkatan mutu pendidikan bagi anak sekolah yang berasal dari keluarga kurang mampu, agar terhindar dari putus sekolah wajib belajar 12 tahun.

Sebab, menurut data yang dilansir dari laman resmi DPR RI mencatat, sebanyak 4 juta lebih anak di rentang usia 7 hingga 18 tahun mengalami putus sekolah, pada tahun 2022 lalu.

Dengan penyaluran dana PIP tersebut, diharapkan bisa mengikis angka anak berhenti sekolah, lantaran terkendala biaya pendidikan.

Alokasi Dana PIP 2024

Pemerintah mengalokasikan bantuan sebesar Rp13,4 Triliun untuk 18,6 juta siswa di semua jenjang, dengan rincian:


Golongan Siswa Penerima PIP 2024 Tahap 2

Dari semua jenjang di atas, pemerintah telah membagi ke dalam 3 kriteria penerima manfaat, yaitu:

Ketentuan tersebut sudah termaktub dalam surat Keputusan Dirjen Kemdikbudristek tentang petunjuk pelaksana penyaluran PIP Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen).

Alur Pencairan PIP 2024 Tahap 2

Pencairan dana PIP tahap kedua ini, melalui 2 ketetapan penting yang dilakukan oleh Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik), diantaranya:

1. Penetapan siswa pada SK Nominasi

Jika aktivasi rekening Simpel tidak dilakukan hingga batas waktu yang telah ditentukan, maka dianggap gugur atau batal memperoleh bantuan.

2. Penetapan Peserta Didik pada SK Pemberian

Skema Penyaluran Dana PIP 2024 Tahap 2

Puslapdik akan melakukan proses pencairan dana PIP kepada bank rujukan melalui mekanisme:

Sehingga dari mekanisme tersebut, para siswa penerima bantuan PIP, bisa mengecek statusnya melalui pip.kemdikbud.go.id setelah dilakukan pemutakhiran data dari SK Nominasi ke SK Pemberian.

Cek Status Penerima PIP untuk SK Pemberian

Untuk mengetahui status penerima, setiap siswa atau orang tua/ wali yang sudah dinyatakan sebagai penerima manfaat PIP, bisa melakukan pengecekan secara online menggunakan HP atau peramban lainnya seperti laptop atau komputer, dengan cara:

Apabila pada aplikasi tersebut terdapat keterangan ‘Dana Sudah Masuk’, maka pelajar penerima manfaat bisa mencairkan sesuai bank yang ditunjuk pada kolom pencarian.

Metode Pencairan Dana PIP

Pemerintah sebagai pemegang regulasi, menyepakati bahwa untuk metode pencairan menggunakan 3 bank Himbara, yaitu:

Itulah beberapa tahapan penting perihal penyaluran dan pencairan saldo dana gratis dari PIP Kemdikbud 2024, bagi pelajar penerima manfaat yang sudah terdaftar di Puslpadik Kemdikbud.

Semoga dengan keterbukaan sistem informasi saat ini, mampu mengurangi beban biaya pendidikan bagi anak yang berasal dari keluarga kurang mampu, sehingga bisa meneruskan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi.

Tags:
Saldo danaSaldo DANA GratisProgram Indonesia PintarPIPsiswa penerimaCek Status Penerima PIPPIP 2024 kapan cairCek PIP 2024penerima pip 2024

Ade Mamad

Reporter

Ade Mamad

Editor