Pencairan BPNT pada Juli-Agustus 2024 dan statusnya di aplikasi SIKS-NG. (Poskota/Audie Salsabila Hariyadi)

EKONOMI

AKHIRNYA! Dana Bantuan Rp2.400.000 dari Pemerintah Telah Cair pada Juli-Agustus 2024, Begini Statusnya Sekarang

Minggu 28 Jul 2024, 15:17 WIB

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Akhirnya! Bantuan dana  Rp2.400.000 dari pemerintah, yaitu Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) telah cair pada Juli-Agustus 2024. Begini statusnya di aplikasi SIKS-NG sekarang. 

BPNT  adalah program bantuan sosial (bansos) reguler dari pemerintah yang memperoleh dana bantuan untuk kebutuhan pangan pokok bagi keluarga tidak mampu atau miskin. 

Biasanya tiap sebulan sekali atau dua bulan sekali, dana bantuan tersebut disalurkan ke rekening Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara, yakni BRI, BNI, BSI, dan Bank Mandiri.

Jika tidak memiliki rekening bank himbara,  pengambilan dana bantuannya bisa langsung ke PT Pos Indonesia terdekat wilayah penerima. 

Dana bantuan yang diterima sebulan sekali, yakni Rp200.000, kalau 2 bulan sekali, Rp400.000, dan bila 3 bulan sekali mendapatkan sebanyak Rp600.000. 

Sehingga dalam setahun dana yang didapatkan oleh KPM yang sudah pasti diterima pada bansos ini sebanyak Rp2.400.000. 

Status Pencairan BPNT Juli-Agustus 2024 di Aplikasi SIKS-NG 

Aplikasi SIKS-NG merupakan aplikasi yang bisa merubah dan mengusulkan KPM ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) maupun kepersertaan program bansos. 

Oleh karena itu, bagi yang memiliki akun SIKS-NG Online bisa melihat status pencairan bansos yang akan diterimanya. 

Saat ini, proses pencairan BPNT untuk alokasi Juli sampai Agustus 2024 hampir selesai, baik yang disalurkan ke KKS via bank himbara maupun ke PT Pos Indonesia. 

Status pencairan BPNT Juli-Agustus 2024 melalui KKS merah putih menunjukkan keterangan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) belum. 

Sementara untuk periode Juli-September 2024 lewat kantor pos, muncul keterangan status rekening masih strip, begitu pun dengan SP2D-nya.  

Maka dari itu, bisa disimpulkan bahwa pencairan BPNT untuk alokasi Juli-September 2024 belum dilaksanakan. 

Jika ada KPM yang menerima bantuannya sebanyak Rp400.000-Rp600.000, maka itu dari BPNT tahap sebelumnya yang baru saja disalurkan. 

Penyaluran bansos memang butuh tahapan sehingga para KPM diminta untuk tetap sabar menunggu dan ketahui status penerimaannya di sini. 

Cara Cek Penerimaan Status BPNT 

  1. Masuk website cekbansos.kemensos.go.id atau aplikasi Cek Bansos.
  2. Pilih provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan. 
  3. Mengisi nama KPM sesuai Kartu Tanda Penduduk (KTP). 
  4. Mengisi 4 kode captcha yang muncul. 
  5. Klik "Cari Data" dan otomatis keluar data penerimaan status BPNT 

Itulah dia informasi mengenai pencairan BPNT pada Juli-Agustus 2024 dan statusnya di aplikasi SIKS-NG. Semoga bermanfaat. (Audie Salsabila Hariyadi)

Tags:
Bantuan Pangan Non TunaiBPNTBPNT Juli-Agustus 2024BPNT Juli-September 2024dana bantuan pemerintahbank himbaraSIKS-NGstatus SIKS-NG

Audie Salsabila Hariyadi

Reporter

Audie Salsabila Hariyadi

Editor