NIK KTP Anda dapat mengambil saldo Dana Rp400.000 Bansos BPNT. (Kemensos/Istimewa/Neni Nuraeni)

EKONOMI

Saldo Dana Rp400.000 Bansos BPNT Dapat Diambil dengan NIK KTP Anda, Tinjau Jadwal Penyalurannya

Kamis 25 Jul 2024, 23:40 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana Rp400.000 bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dapat diambil dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Elektronik (KTP) Anda.

Bansos BPNT telah menjadi salah satu program sebagai upaya pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Indonesia. 

Dengan nilai bantuan mencapai Rp400.000 per tahap, program yang  dirancang membantu keluarga penerima manfaat (KPM) ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.

Seperti membeli sembako berupa beras, minyak, telur, daging dan lain-lain.

Penerima manfaat dapat mencairkan bantuan ini melalui dua metode yaitu PT Pos Indonesia dan rekening bank Himbara (Himpunan Bank Negara).

Untuk penyaluran lewat PT Pos Indonesia, KPM terlebih dulu menerima surat undangan yang dilayangkan ke rumah masing-masing.

Dalam surat tersebut tertera waktu dan tempat pembagian bansos BPNT.

Selain itu, surat undangan tersebut harus disertakan bersama foto copy/asli NIK KTP dan Kartu Keluarga (KK) saat melakukan pengambilan bantuan.

Sedangkan penyaluran melalui rekening, dikhususkan bagi KPM yang memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Kartu berwarna merah putih ini dapat digunakan untuk menarik saldo dana bantuan di ATM yang tergabung dalam Bank Himbara.

Antara lain Bank Rakyat Indonesia (BPNT), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Tabungan Negara (BTN), dan Mandiri.

Pencairan BPNT dilakukan setiap dua bulan sekali dengan nilai Rp400.000 per tahap, atau Rp200.000 per bulan. 

Meskipun demikian, tanggal pasti pencairan untuk periode Juli-Agustus 2024 masih menunggu kepastian, karena penyaluran dilakukan secara bertahap dan berbeda-beda di setiap daerah.

Sebelumnya, dikutip dari channel YouTube DIARY BANSOS, Kemensos telah melakukan pemutakhiran data melalui Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Tujuan dari pemutakhiran ini adalah untuk memastikan bahwa bantuan BPNT dialokasikan kepada keluarga yang benar-benar membutuhkan dan layak menerimanya. 

Oleh karena itu, ada kemungkinan jika beberapa KPM yang sebelumnya menerima bantuan bansos BPNT ini tidak lagi memenuhi kriteria penerima manfaat.

Terutama bagi KPM yang dinilai telah hidup sejahtera dan mandiri.

Tips Mendapatkan Informasi Tepat Mengenai Bansos BPNT 2024

Bagi para penerima manfaat yang ingin memastikan proses pencairan dan informasi terkait BPNT, berikut beberapa tips yang dapat diikuti:

- Selalu periksa informasi terbaru mengenai jadwal pencairan dan syarat-syarat pencairan dari Kemensos atau pemerintah setempat.
   
- Rajin mengecek status bansos BPNT melalui aplikasi Cek Bansos dan situs resmi Kemensos. Keduanya merupakan sumber informasi yang dapat diandalkan untuk memeriksa status bantuan secara rutin.

- Jika mengalami kendala dalam proses pencairan, segera hubungi bank terkait atau pendamping sosial untuk mendapatkan bantuan dan petunjuk lebih lanjut.

Tags:
nomor induk kependudukankartu tanda penduduk elektronikpemerintahSaldo danaBantuan Pangan Non Tunai

Neni Nuraeni

Reporter

Neni Nuraeni

Editor