JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sariawan di dalam mulut bikin makan tidak nyaman serta menghilangkan nafsu makan.
Sariawan ini bisa muncul di bagian bibir, lidah bahkan di gusi.
Penyakit sariawan ini diakibatkan karena infeksi virus.
Pada akun channel YouTube dokter Alysa menjelaskan bahwa sariawan ini bisa hilang 1-2 minggu lamanya.
Munculnya sariawan ini dari berbagai hal, diantaranya
1. Akibat tidak sengaja menggigit bibir
2. Gigi terlalu tajam
3. Pemakaian behel
4. Mengunyah makanan keras
5. Makan makanan terlalu pedas
Sariawan bisa juga bisa muncul kepada para perempuan akibat hormon saat sedang menstruasi.
Dokter Alysa menjelaskan cara mengatasi sariawan bisa dengan cara berkumur dengan air garam.
Selain itu, bisa menggunakan es batu yang diletakkan di bagian yang nyeri sariawan.