Ilustrasi penyaluran bansos PIP untuk KPM BPNT dan PKH . (Wallpapers)

EKONOMI

Sabar! Nomor Induk Kependudukan Lagi di Verifikasi Kemensos, KPM BPNT PKH Dapat Cairkan Saldo Dana Rp1.800.000 Lebih Dulu

Minggu 21 Jul 2024, 20:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Keluarga penerima manfaat (KPM) bisa mencairkan terlebih dahulu saldo dana Rp1.800.000 yang masuk ke rekening bantuan sosial Program Indonesia Pintar (PIP), sambil menunggu nomor induk kependudukan di verifikasi oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

Saat ini, penyaluran bansos PIP masih diberikan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek) pada bulan Juli ini.

Syarat untuk mendapat bantuan pendidikan dari Kemdikbudristek ini ialah peserta didik yang memiliki kartu indonesia pintar (KIP), pemegang kartu kelurga sejahtera (KKS), serta peserta didik yang berasal dari KPM program keluarga harapan (PKH).

Bantuan ini diberikan pada peserta didik mulai dari tingkat sekolah dasar hingga menengah atas (SMA).

Adanya bansos PIP ini untuk membantu biaya pendidikan peserta didik baik secara langsung maupun tidak langsung.

Kendati demikian, KPM bisa mengecek status penyaluran bansos PIP di halaman pip.kemdikbud.go.id dengan menggunakan nomor induk siswa nasional (NISN) dan nomor induk kependudukan (NIK).

Apabila ada keterangan ‘Dana Sudah Masuk’ saat mengecek statusnya, penerima manfaat bisa langsung mencairkan saldo dana bansos yang diberikan oleh Kemdikbudristek melalui Bank BRI dan BNI.

Kemensos Masih Proses Data NIK KPM BPNT dan PKH

Data kependudukan atau NIK KPM bansos PKH dan bantuan pangan non tunai (BPNT) masih diproses oleh Kemensos, keterangan tersebut terlihat dari sistem informasi kesejahteraan sosial (SIKS NG).

Dalam prosesnya, verifikasi komponen dan penerima manfaat ini dilakukan oleh Kemensos untuk dijadikan acuan penyaluran bansos BPNT dan PKH untuk periode Juli - Agustus.

Selain itu, proses verifikasi juga berlaku untuk KPM pemegang KKS bansos BPNT. Pasalnya dalam keterangannya, penyaluran bansos BPNT ini telah mencapai proses pengecekan rekening oleh empat bank penyalur, yakni Bank BRI, BNI, BSI dan Mandiri.

Bila tidak ada kendala dalam proses verifikasinya, penerima manfaat diperkirakan akan segera mendapat bantuan sosial BPNT serta PKH di akhir Juli atau awal Agustus.

Alhasil, sambil menunggu proses verifikasi Kemensos selesai KPM PKH dan BPNT yang memiliki komponen anak usia sekolah, bisa lebih dahulu mencairkan bantuan yang diberikan oleh Kemdikbudristek.

Besaran Saldo Dana PIP

Berikut ini besaran bantuan bansos PIP yang diterima oleh KPM sesuai dengan jenjang pendidikan peserta didiki, yaitu:

Pencairan bantuan ini untuk tingkat SD dan SMP melalui Bank BRI dan untuk tingkat SMA melalui Bank BNI.

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Tags:
bansosBPNTpkhPIPkemensos

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor