JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Belakangan media sosial sedang diramaikan dengan viralnya fenomena joki strava untuk flexing lari untuk pamer prestasi olahraga yang tidak sebenarnya dilakukan.
Strava sebagai aplikasi yang populer di kalangan pelari dan pesepeda yang biasa mencatat aktivitas olahraga, kini menjadi sorotan karena banyaknya kasus penggunaan joki.
Tak sedikit juga orang yang rela membayar jasa joki Strava demi mendapatkan "kudos" (semacam like di Strava), untuk meningkatkan reputasi di komunitas olahraga.
Namun, sebelum viral fenomena joki strava ada beberapa jasa lainnya yang bikin geleng-geleng kepala bahkan masing sering digunakan hingga sekarang.
Fenomena joki tersebut bukan hanya terjadi di aplikasi Strava. Di berbagai bidang lainnya, praktik ini sudah lama ada dan terus berkembang.
Berikut beberapa deretan jasa lainnya di berbagai bidang yang bikin geleng-geleng kepala selain viral joki strava.
1. Jasa Tugas dan Skripsi
Hingga kini banyak mahasiswa yang menggunakan jasa joki untuk mengerjakan tugas atau skripsi dengan harga yang variatif.
Joki tugas dan skripsi biasanya terdiri dari mahasiswa atau profesional yang ahli di bidang tertentu dan menawarkan jasa penulisan dengan biaya tertentu.
Fenomena ini sangat merugikan karena menghilangkan esensi dari pendidikan itu sendiri, yaitu proses belajar dan berpikir kritis.
2. Jasa Sewa Pacar
Awalnya, jasa sewa pacar ini menjadi viral di TikTok, di mana banyak pengguna membagikan pengalaman mereka menggunakan layanan ini.
Tren ini kemudian menyebar ke Twitter, di mana diskusi dan testimoni mengenai jasa sewa pacar semakin marak.
Jasa sewa pacar tersebut biasanya mencakup aktivitas seperti menemani makan, menonton film, atau bahkan menghadiri acara-acara sosial bersama.
3. Jasa Sleep Call
Fenomena jasa sleep call juga banyak mencuri perhatian warganet. Layanan ini menawarkan seseorang untuk menemani pelanggan berbicara hingga mereka tertidur.
Jasa sleep call tidak memerlukan usaha fisik yang berat. Penyedia layanan cukup berbaring, menggunakan pulsa atau kuota data internet, dan bersedia berbicara tentang apa saja yang diinginkan oleh pelanggan.
4. Jasa Game Online
Dalam dunia game online, joki adalah pemain profesional yang dibayar untuk meningkatkan peringkat atau level akun pemain lain.
Fenomena ini sangat umum di game kompetitif seperti MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) dan FPS (First Person Shooter).
Joki game online seringkali merusak ekosistem game, karena menciptakan ketidakadilan dan mengurangi pengalaman bermain yang seimbang.
5. Jasa Bangunin Sahur
Jasa bangunin sahur adalah layanan yang ditawarkan terutama selama bulan Ramadan, di mana banyak umat Muslim menjalankan puasa.
Meskipun bangun sahur adalah bagian penting dari ibadah puasa, tidak semua orang mudah bangun di dini hari untuk makan sebelum waktu subuh. Di sinilah jasa bangunin sahur hadir sebagai solusi.
Beberapa penyedia jasa bangunin sahur menawarkan paket langganan selama bulan Ramadan dengan tarif yang bervariasi, tergantung pada frekuensi dan metode bangun yang diinginkan pelanggan.
6. Jasa Sewa iPhone
Di era teknologi ini, memiliki perangkat terbaru seringkali menjadi kebutuhan, terutama untuk keperluan pekerjaan, bisnis, atau sekadar untuk mengikuti tren.
Namun, tidak semua orang mampu membeli iPhone terbaru karena harganya yang relatif tinggi. Oleh karena itu, jasa sewa iPhone muncul sebagai solusi praktis dan ekonomis bagi mereka yang membutuhkan.
Penyedia jasa sewa iPhone menawarkan berbagai model iPhone dengan masa sewa yang fleksibel, mulai dari harian, mingguan, hingga bulanan.
Itu dia beberapa deretan jasa yang bikin geleng-geleng kepala selain fenomena joki strava yang sedang viral.