VIRAL Jasa ‘Joki Strava’ di Medsos X, Warganet: Harga Tergantung Gambar dan Kecepatan!

Kamis 04 Jul 2024, 22:24 WIB
VIRAL Jasa ‘Joki Strava’ di Medsos X, Warganet: Harga Tergantung Gambar dan Kecepatan! (Foto:X/@esdaweth)

VIRAL Jasa ‘Joki Strava’ di Medsos X, Warganet: Harga Tergantung Gambar dan Kecepatan! (Foto:X/@esdaweth)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jasa joki salah satu aplikasi olahraga, Strava belakangan ini viral di media sosial (medsos) X yang menuai pro-kontra dari warganet. 

Strava sendiri merupakan aplikasi yang terhubung dengan teknologi GPS untuk merekam rute, kecepatan, jarak tempuh, jumlah langkah, hingga jumlah kalori yang terbuang secara real-time dari sebuah aktivitas fisik. 

Beberapa aktivitas tersebut di antaranya adalah olahraga bersepeda, berlari, mendaki, atau sekadar berjalan santai saja. 

Kini banyak pengguna aplikasi Strava yang memamerkan hasil rekaman real-time olahraganya tersebut ke media sosial sehingga menjadi tren. 

Bahkan beberapa di antaranya, memperlihatkan rekaman rute hasil aktivitasnya berbentuk hewan, buah, hingga bentuk unik lainnya sehingga banyak yang tertarik. 

Maka dari itu mulai bermunculan jasa joki Strava untuk ditawarkan kepada pengguna lainnya yang ingin menciptakan keunikan tersebut namun tidak memiliki waktu untuk olahraga atau karena alasan lainnya. 

“Open joki Strava, fee (biaya) tergantung gambar yang diinginkan,” tulis salah satu akun X @esdaweth dalam postingan-nya disertai sejumlah tangkapan layar Strava yang berbentuk hewan hingga bua, dikutip pada Kamis (4/7/2024). 

Sedangkan akun lainnya, @hahahiheho membuka joki tersebut berdasarkan kecepatan dalam berlari. 

“Btw aku buka joki Strava yahh!! Tapi yang lari sodaraku yang jago larii, price menyesuaikan pace, KM, dan dl yahh!! bisa DM akyuuu…,” tulis @ hahahihiheho di X pada postingan.

Namun banyak di antara warganet tidak menyetujui hal tersebut lantaran pengguna yang menggunakan jasa joki Strava dinilai mencari pengakuan sosial. 

“Joki Strava. Baru denger. Akibat dari olahraga cuma FOMO dan mencari pengakuan sosial. Padahal olahraga yang terbaik adalahyang dilakukan,” ujar akun @fspradana. 

Berita Terkait

News Update