Berdasarkan Permensos nomor 1 tahun 2018 turut menyatakan bahwa masyarakat yang termasuk dalam daftar peserta akan menerima saldo dana Bansos berupa uang yang disesuaikan dengan golongannya.
Pemerintah berupaya melakukan pemberdayaan dengan memberikan dana bantuan sesuai dengan kategori serta sektor penerima manfaat.
Besaran uang yang didapat akan berbeda setiap golongannya dan dibagikan secara bertahap sepanjang tahun 2024.
Pencairan saldo dana bansos PKH akan langsung dikirim kepada rekening bank himbara penerima dan dapat dicairkan dengan menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Berikut ini uang gratis yang diberikan kepada masyarakat sesuai dengan kategori atau golongan dan perincian pertahapnya
- Balita (usia 0-6 tahun): Rp750.000,00 per tahap sama dengan Rp3.000.000,00 per tahun
- Ibu hamil dan masa nifas: Rp750.000,00 per tahap sama dengan Rp3.000.000,00 per tahun
- Siswa Sekolah Dasar (SD): Rp225.000,00 per tahap sama dengan Rp900.000,00 per tahun
- Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp375.000,00 per tahap sama dengan Rp1.500.000,00 per tahun
- Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp500.000,00 per tahap sama dengan Rp2.000.000,00 per tahun
- Lansia berusia 70 tahun ke atas: Rp600.000,00 per tahap sama dengan Rp2.400.000,00 per tahun
- Penyandang disabilitas berat: Rp600.000,00 per tahap sama dengan Rp 2.400.000,00 per tahun
Bagaimana cara cek daftar penerima bansos PKH 2024?
Jika anda telah melakukan pendaftaran dan ingin melakukan pengecekan Apakah NIK dan KTP termasuk dalam daftar penerima masuk PKH 2024.
Anda dapat melakukan pengecekan secara mandiri melalui fitur setting Kemensos dengan bantuan HP atau komputer pribadi.
Berikut adalah langkah-langkah mudah untuk melakukan pengecekannya,
- Buka laman resmi Kemensos di https://cekbansos.kemensos.go.id.
- Isi data provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
- Isi nama lengkap Anda sesuai KTP.
- Isi kolom captcha yang ada di bagian bawah sebagai persyaratan, lalu klik 'Cari Data'.
Saldo dana Bansos PKH sebesar Rp500.000 untuk periode ini sudah bisa langsung masuk ke rekening penerima.
Bagi Anda yang terdaftar sebagai penerima, segera cek NIK dan KTP Anda melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
Pastikan data Anda sudah terverifikasi dengan benar untuk memastikan kelancaran penerimaan dana. Program ini bertujuan untuk membantu keluarga miskin dan rentan, jadi manfaatkan dana bantuan ini dengan bijak.