JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pada bulan Juni 2024, sejumlah dana bansos dijadwalkan untuk disalurkan, termasuk Program Keluarga Harapan (PKH) yang memberikan bantuan uang tunai setiap tiga bulan oleh Kementerian Sosial (Kemensos).
Diketahui, hadirnya bansos PKH bertujuan untuk mempercepat penanggulangan kemiskinan di Indonesia. Penting untuk dicatat bahwa bantuan hanya diberikan kepada mereka yang terdaftar dalam DTKS. Lalu, kapan bantuan saldo DANA gratis PKH Bulan Juni 2024 akan dicairkan?
Berita yang disampaikan melalui situs resmi Kementerian Sosial Republik Indonesia menjelaskan bahwa PKH adalah program bantuan sosial yang diberikan kepada keluarga miskin (KM) yang telah ditetapkan sebagai penerima manfaat PKH. Program ini dimulai sejak tahun 2007 sebagai bagian dari upaya percepatan penanggulangan kemiskinan.
Bansos PKH memberikan akses kepada keluarga miskin, terutama ibu hamil dan anak-anak, untuk menggunakan berbagai fasilitas kesehatan dan layanan pendidikan.
Program ini juga diarahkan untuk mencakup penyandang disabilitas dan lanjut usia, dengan mematuhi prinsip kesejahteraan sosial yang termaktub dalam konstitusi dan visi Nawacita Presiden.
Jadwal Bansos PKH Cair Juni 2024
Meskipun rencana pencairan bantuan PKH untuk bulan Juni 2024 masih belum diumumkan secara resmi. Namun, berdasarkan informasi dari situs BPK RI NTT, penerima bantuan disarankan untuk mengikuti empat tahapan penyaluran dana PKH yang akan diumumkan.
- Tahap pertama: Januari-Maret 2024
- Tahap kedua: April-Juni 2024
- Tahap ketiga: Juli-September 2024
- Tahap keempat: Oktober-Desember 2024
Cara Cek Bansos PKH Tahap 2
Berdasarkan informasi yang tersedia di laman DTKS, penerima bantuan dapat melakukan pengecekan status bansos tahap 2 pada Juni 2024. Berikut adalah langkah-langkah untuk memeriksa status penerima bantuan PKH tahun 2024.
- Buka laman https://cekbansos.kemensos.go.id/ di browser.
- Pengguna akan dihadapkan halaman utama Pencarian Data PM (Penerima Manfaat) Bansos.
- Masukkan informasi seputar wilayah Penerima Manfaat (PM) dengan mengisi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa secara lengkap.
- Selanjutnya, masukkan nama penerima manfaat sesuai dengan data yang tercantum pada Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Masukkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode dengan benar.
- Klik 'Cari Data', kemudian sistem akan menampilkan data apakah pengguna termasuk dalam penerima Bansos PKH 2024 atau bukan.
Nominal Bansos PKH Juni 2024
Berdasarkan informasi yang tersedia di Portal Informasi Indonesia, pemerintah telah menetapkan jumlah nominal bantuan sosial PKH yang akan dicairkan dalam setiap penyaluran. Berikut adalah besaran nominal bantuan sosial PKH untuk tahun 2024.
- Balita (usia 0-6 tahun): Rp 750.000 per tahap atau Rp 3.000.000 per tahun.
- Ibu hamil dan masa nifas: Rp 750.000 per tahap atau Rp 3.000.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Dasar (SD): Rp 225.000 per tahap atau Rp 900.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp 375.000 per tahap atau Rp 1.500.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp 500.000 per tahap atau Rp 2.000.000 per tahun.
- Lansia berusia 70 tahun ke atas: Rp 600.000 per tahap atau Rp 2.400.000 per tahun.
- Penyandang disabilitas berat: Rp 600.000 per tahap atau Rp 2.400.000 per tahun.
7 Komponen Penerima Bansos PKH
Tujuh kelompok masyarakat telah ditetapkan sebagai penerima bantuan PKH. Berikut adalah rincian lengkap mengenai kelompok-kelompok tersebut.
- PKH Kesehatan Ibu hamil: Rp750.000 per tahap
- PKH Kesehatan Balita: Rp750.000 per tahap
- PKH Kesehatan Lansia: Rp600.000 per tahap
- PKH Kesehatan Penyandang disabilitas: Rp600.000 per tahap
- PKH Pendidikan Siswa SD: Rp225.000 per tahap
- PKH Pendidikan Siswa SMP: Rp370.000 per tahap
- PKH Pendidikan Siswa SMA: Rp500.000 per tahap
Demikian ulasan mengenai jadwal bansos PKH yang cair di bulan Juni 2024 ini. Semoga informasi di atas dapat membantu Anda memahami lebih baik mengenai program PKH dan penyalurannya pada bulan Juni 2024.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai berita menarik lainnya seperti ekonomi, teknologi, otomotif, hingga gaya hidup, bergabunglah dengan channel resmi POSKOTA.CO.ID melalui tautan ini.