JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tidak mau THR cepat habis? Begini cara atur uang sesuai tipe golongan darah.
Untuk mengungkapkan kepribadian dalam seseorang biasanya melalui zodiak, tes MBTI bahkan tipe golongan darah.
Tak hanya mengungkapkan kepribadian dalam diri seseorang, golongan darah pun juga bisa mengungkapkan dalam mengatur keuangan.
Tipe golongan darah yang berbeda-beda bisa mengungkapkan cara orang dalam mengatur keuangannya berbeda-beda pula.
Dilansir dari postingan TikTok dengan nama akun @spidol_alis, ada 4 cara dalam mengatur keuangan sesuai tipe golongan darah, yakni:
1. Golongan Darah O
Mempunyai tipe kepribadian dan kebiasaan yang mudah tergoda untuk menghabiskan uang.
Penyelesaiannya adalah jangan impulsif dalam melakukan pembelian. Hal ini akan makin cepat membuat THR kamu habis.
Hal pertama yang harus dilakukan adalah memangkas anggaran belanja dan juga nongkrong.
Belajar juga untuk disiplin dengan keuangan yang ada dan jangan sampai memakai uang tidak sesuai dengan yang dianggarkan.
2. Golongan Darah B
Golongan darah B mempunyai sifat yang malas jika berurusan dengan hal merepotkan terutama soal angka dan hitung-hitungan.
Solusinya adalah dengan memiliki target keuangan yang jelas serta terarah di tiap bulannya.
Buatlah tujuan tabungan dengan jelas agar kamu lebih semangat dalam mengumpulkan uang terutama THR .
3. Golongan Darah AB
Memiliki tipe sifat yang sangat tertutup dibandingkan golongan darah lainnya.
Mereka tidak menyukai orang yang terlalu mengusik kehidupan pribadinya apalagi soal keuangan.
Akan tetapi, mereka juga kesulitan dalam pengaturan keuangan.
Maka dari itu, kamu bisa menyewa konsultan keuangan mencari di internet dan membaca buku terkait pengaturan keuangan.
4. Golongan Darah A
Berbeda dengan yang lainnya golongan darah A sangat teliti, detail, rapi, dan terencana.
Mereka memiliki sifat tidak enakan sehingga itu menghambat diri mereka sendiri.
Maka dari itu, golongan darah A harus mempunyai dua jenis tabungan yang berbeda.
Pertama, memiliki tabungan masa depan yang tak boleh diambil sama sekali kecuali urgent.
Kedua, memiliki tabungan harian yang bisa diambil kapan saja.
Demikian cara atur uang THR sesuai tipe golongan darah. Semoga bermanfaat. (Audie Salsabila Hariyadi)