Program Kartu Prakerja Gelombang 66 segera dibuka, ini syarat dan cara mendaftarnya (Unsplah)

TEKNO

Program Kartu Prakerja Gelombang 66 Segera Dibuka, Ini Syarat dan Cara Pendaftarannya

Senin 25 Mar 2024, 16:21 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kesempatan kembali terbuka kepada Anda yang melewatkan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 65. 

Sebab pendaftaran gelombang 66 akan segera dibuka. Meskipun belum resmi diumumkan, alangkah baiknya mempersiapkan segala sesuatunya dari awal.

Hal ini mencegah keterlambatan Anda saat melakukan pendaftaran pada gelombang selanjutnya. 

- Syarat Mendaftar Kartu Prakerja
Pada laman resmi prakerja.go.id memang belum mengeluarkan keterangan lebih mengenai program Kartu Prakerja Gelombang 66.

Namun, jika melihat pendaftaran sebelumya Anda bisa menjadikannya sebagai acuan.

1. Batas usia pendaftaran minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun
2. Seorang yang sedang mencari kerja, pekerja terkena PHK, pekerja  atau UMKM yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja
3. Tidak dalam masa pendidikan formal
4. 1 Kartu Keluarga (KK) maksimal 2 Nomor Induk Kependudukan (NIK) terdaftar
5. Bukan pejabat negara, ASN, anggota kepolisian, militer, perangkat desa atau BUMN dan BUMD.

- Cara melakukan pendaftaran
1. Kunjungi laman resmi www.prakerja.go.id
2. Daftarkan data diri, email, NIK, nomor dan foto KTP serta nomor hp aktif
3. Klik link verifikasi email
4. Masuk menggunakan email yang terverifikasi
5. Mengikuti serangkaian tes kemampuan
6. Klik "Gabung Gelombang"
7. Tunggu proses evaluasi dan pengumuman kelulusan melalui email atau laman resmi.

- Kapan waktu pendaftaran gelombang 66 dibuka
Seperti yang dibahas, laman resmi prakerja.go.id belum memberikan jadwal pasti pembukaan pendaftaran gelombang selamjutnya.

Tetapi jika proses yang berlaku masih sama tanpa perubahan, jangka waktu antar gelombang di perkirakan sekitar 15 hari berdasarkan panduan panitia.

Pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 65 diberitahukan akan tutup pada hari ini, Senin 25 Maret 2024, pukul 23.59 WIB.

Kemungkinan untuk pendaftaran selanjutnya dimulai15 hari kemudian, yakni Senin, 8 April 2024. Namun, perihal tersebut kembali bergantung pada keputusan panitia penyelenggara Kartu Prakerja.

Demikian pembahasan mengenai syarat pendaftaran mengenai gelombang 66 Kartu Prakerja. 

Siapkan segala hal yang diperlukan dan sudahkah Anda memenuhi syarat yang diperlukan. Selamat mencoba!

(Raihan Ali Putra Santoso)

Tags:
Program Kartu Prakerja Gelombang 66pendaftaran kartu prakerja gelombang 66syarat daftar kartu prakerja gelombang 66kartu prakerjagelombang 66

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor