JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 1.000 paket sembako murah dijual kepada warga di Kantor Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Warga yang membeli paket sembako murah seharga Rp100 ribu itu mayoritas merupakan nelayan.
"Alhamdulillah, hingga hari ini, Pemprov DKI terus konsisten menggelar program Sembako Murah," kata Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono kepada wartawan, Rabu, 6 Maret 2024.
Dalam kesempatan tersebut Heru juga memberikan paket sembako, terutama produk hewani kepada petugas Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) di kantor Kecamatan Cilincing.
Heru mengklaim kegiatan sembako murah dilakukan guna menekan inflasi daerah, selain menjaga ketersediaan stok pangan menjelang Ramadhan.
"Kita bersyukur, antusiasme warga Cilincing sangat terlihat. Kita terus berupaya menjaga ketersediaan stok pangan, juga menjaga inflasi daerah," paparnya.
Mantan Walikota Jakarta Utara itu memastikan sembako murah akan terus bergulir hingga Ramadhan nanti.
Tujuannya untuk memastikan stok pangan aman di tengah harga sembako yang terus melambung tinggi.
Kepala Dinas KPKP Provinsi DKI Jakarta Suharini Eliawati mengatakan, paket sembako murah terdiri dari 5 kg beras, 2 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir, dan 1 kg tepung.
"Pada kesempatan yang sama kami juga melakukan sosialisasi penanganan produk makanan beku, agar terjaga kualitasnya," tukasnya. (Pandi)