ADVERTISEMENT

NU Kirim Ratusan Kasur dan Selimut untuk Korban Banjir di Demak

Jumat, 1 Maret 2024 08:14 WIB

Share
NU Care-Lazisnu bekerja sama dengan Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) PBNU dalam memberikan bantuan untuk korban bencana banjir Demak. (Dokumen PBNU/ist)
NU Care-Lazisnu bekerja sama dengan Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) PBNU dalam memberikan bantuan untuk korban bencana banjir Demak. (Dokumen PBNU/ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Banjir bandang melanda Kabupaten Demak, Jawa Tengah pada awal Februari 2024 lalu berdampak pada puluhan ribu jiwa. Bencana alam ini menarik perhatian sekaligus empati masyarakat.

Walau perlahan Tinggi Muka Air (TMA) yang menggenangi sejumlah kecamatan di Kabupaten Demak telah surut, tapi para penyintas banjir masih memerlukan uluran tangan untuk memulihkan kondisi psikis juga ekonomi.

Hal ini membuat banyak masyarakat gotong royong memberikan bantuan kemanusiaan kepada penyintas banjir Demak ini.

Salah satu lembaga yang memberikan perhatiannya untuk warga Demak yang terdampak banjir ini adalah NU Care-Lazisnu.

Lembaga kemanusiaan Nahdlatul Ulama (NU) ini telah dua kali memberikan perhatian dan bantuan kemanusiaan kepada penyintas banjir Demak.

NU Care-Lazisnu bekerja sama dengan Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBINU) PBNU memberikan bantuan untuk korban bencana banjir Demak.

Kedua lembaga ini mendistribusikan bantuan tahap kedua kepada warga terdampak musibah banjir yang melanda Kabupaten Demak, Jawa Tengah, pada Kamis (29/2).

Direktur Eksekutif NU Care-LAZISNU PBNU, Qohari Cholil mengatakan lembaganya menyalurkan bantuan 400 unit kasur, 400 pcs selimut, dan puluhan galon air mineral.

“Kami dari LAZISNU PBNU menyampaikan turut prihatin atas musibah banjir di Kabupaten Demak. Karena itu, begitu ada informasi (banjir), kami langsung berkoordinasi dengan LPBINU PBNU, bantuan apa yang bisa kita salurkan untuk masyarakat di Demak,” ungkap Qohari, Jum'at (1/3/2024).

Menurut Qohari, bantuan yang telah disalurkan menjadi dua tahap tersebut senilai Rp280 juta.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT