JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 19 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Jakarta Utara akan melaksanakan pemilihan umum (pemilu) susulan.
Pemilu susulan tersebut rencananya akan dilakukan serentak pada Sabtu (24/2/2024).
Plt Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Utara, Abie Maharullah mengatakan sampai saat ini proses pemilu susulan di 19 TPS tersebut masih dalam proses.
"Ada 19 TPS. Masih dalam proses," katanya melalui pesan singkat, Jumat (23/2/2024).
Abie mengkonfirmasi sekaligus memastikan bahwa ada sebanyak 19 TPS yang akan mengikuti pemilu susulan.
Awalnya pemilu susulan terhadap 19 TPS di Jakarta Utara direncanakan pada Sabtu, 18 Februari 2024 lalu.
Hanya saja dalam pelaksanannya, kembali terjadi kendala yakni terkait persiapan logistik. Sehingga pemilu di 19 TPS tersebut kembali diundur.
Belasan TPS tersebut tidak dapat mengikuti pemilu serentak pada 14 Februari 2024 karena terdampak banjir.
Selain itu, ada TPS tepatnya di Kelurahan Pademangan Barat, harus ikut pemilu susulan karena temuan kekurangan surat suara untuk DPR RI. (Pandi)