Saat melihat jika korban dari rencana jahatnya saat itu, Bagas pun terkejut bukan main. Disatu sisi, ia takut jika kepulangan Astrid akan menjadi bumerang untuknya.
Di waktu yang bersamaan pula Bagas melihat sosok Danang yang pada saat itu datang menemani Astrid bertemu dengan Arjuna Wardana. Bagas benar-benar gelisah kala mengetahui orang yang sempat bekerja sama dengan dirinya untuk menyabotase kapal Yacht kini justru berada di pihak keluarga Wardana.
Sebagaimana yang kita ketahui sebelumnya, Danang yang merupakan driver kapal Yacht yang asli diperintah oleh Bagas untuk menggantikan posisinya dengan anak buah Bagas.
Bagas menyuruh Dery yang merupakan anak buahnya untuk mengganti posisi Danang sebagai driver kapal Yacht agar ia bisa mencelakai Novia dan juga kelaurga Wardana pada saat itu.
Kini, setelah Bagas melihat Danang bersama mama Astrid, kemungkinan besar jika nantinya Danang akan disingkirkan oleh Bagas dan juga anak buahnya agar ia tidak bisa membongkar semua kejatahannya pada Arjuna Wardana.
Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 559 yang tayang setiap hari pukul 20.05 WIB di SCTV.